• Tentang SM
  • Disclaimer
  • Redaksi
  • Media Siber
  • Term & Condition
  • Privacy Policy
  • Hubungi Kami
Kamis, Februari 9, 2023
Suara Muhammadiyah
No Result
View All Result
  • Login
  • Home
  • Berita
  • Khazanah
  • Hadlarah
  • Khutbah
  • Tanya Jawab Agama
  • Wawasan
  • Humaniora
  • Home
  • Berita
  • Khazanah
  • Hadlarah
  • Khutbah
  • Tanya Jawab Agama
  • Wawasan
  • Humaniora
No Result
View All Result
suaramuhammadiyah
No Result
View All Result

Dicari Generasi Muda Muhammadiyah yang Bisa Menjadi Entrepreneur Handal

Suara Muhammadiyah by Suara Muhammadiyah
23 Desember, 2022
in Berita
Reading Time: 2 mins read
A A
0
Dicari Generasi Muda Muhammadiyah yang Bisa Menjadi Entrepreneur Handal

Dicari Generasi Muda Muhammadiyah yang Bisa Menjadi Entrepreneur Handal

Share

SLEMAN, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Cabang Nasyiatul ‘Aisyiyah (PCNA) Depok Sleman menggelar Talkshow Entrepreneur dengan tema: “Do you wanna be a teenpreneur? Break your limit, set up positive mindset, create your success” pada Ahad (18/12) di Aula SD Muhammadiyah Condongcatur. Acara ini digelar bekerjasama dengan Magister Manajemen Universitas Ahmad Dahlan (UAD), menghadirkan dua narasumber, yakni Dr. Zunan Setiawan, M.M. (Dosen Magister Manajemen UAD) dan Habib Khodim Setiawan, S.Kom., M.M. (Pengusaha muda).

Pada materi pertama, Zunan Setiawan terlebih dahulu menyampaikan definisi dari entrepreneur itu sendiri sebagai seseorang yang sudah dididik di dalam keluarganya. Terutama, ketika ada orang tua atau kerabat dekat yang memang sudah merintis usaha atau bisnis, entah itu dalam skala kecil maupun yang sudah memiliki pasar – pasar besar.

Baca Juga

‘Galaksi’ SD Muhammadiyah Condongcatur Kembangkan Karakter Siswa

Super Hero Menggembirakan SD Muhammadiyah Kolombo

Meskipun berasal dari keluarga yang memiliki lingkungan bisnis yang besar, tidak serta merta membuat orang itu langsung menjadi entrepreneur. Sebelumnya, ia harus memantapkan diri terlebih dahulu.

“Sebelum menjadi seorang entrepreneur, ia harus membuat perubahan dalam hidupnya serta mengatur ulang makna dan tujuan untuk hidup agar bisa ikut berbisnis,” kata Zunan dalam paparannya.

Setelah ada niat untuk berjualan, yang perlu dilakukan adalah konsisten dan tidak perlu takut untuk mengambil risiko, sebab hal itu pasti ada saat berbisnis

Dalam perjalanannya, seorang entrepreneur harus memiliki inovasi, kreasi dan problem solving yang tinggi. Tak hanya itu, ia juga mampu merancang desain model bisnis yang pas. “Untuk itu, dibutuhkan strategi agar tetap sustainbility, klop, dan profit,” sambung Zunan.

Selain itu, entrepreneur harus memiliki jiwa atau mental yang kuat, kerja keras, tahan banting, dan visi – misi, serta tidak mengeluh dalam keadaan apapun.

“Yang perlu dilakukan, berani untuk berdarah – darah, kerja keras, tidak mengeluh, tahan banting, dan sebagainya,” lanjut Zunan.

Melanjutkan dari apa yang disampaikan oleh Zunan, Habib Khodim Setiawan juga menegaskan bahwa bisnis itu bukan soal keren – kerenan, melainkan harus menghasilkan dan profit.

“Selain itu, jangan pilih – pilih bisnis, karena yang terpenting adalah bisa menjalankannya dan tetap perform,” jelas Khodim

Alumni Magister Manajemen UAD itu juga mengingatkan kepada yang baru memulai bisnis agar jangan pikirkan dulu soal modal. Menurutnya, meskipun hal itu penting namun bukan faktor utama terhadap suksesnya suatu bisnis.

“Modal memang penting. Namun, yang terpenting adalah karakter, sifat, dan watak. Selain punya inovasi dan kreasi, harus ada inisiatif,” ujarnya.

Terkait inisiatif ini, yang dimaksud adalah inisiatif untuk bekerjasama dengan pihak lain. “Kalau bisnismu mau besar, harus dilakukan bersama – sama,” tandasnya.

Muhammadiyah, terutama dari Majelis Ekonomi dan Kewirausahaan sudah sejak lama ingin memetakan para generasi muda yang bisa diandalkan dalam dunia bisnis. Hal ini semata – mata dilakukan agar perekonomian di lingkungan persyarikatan terus berputar dan mampu menghidupi aktivitas dakwah Muhammadiyah.

“Karena kalau hanya mengandalkan satu atau dua sosok entrepreneur hebat di Muhammadiyah, nanti siapa yang menggantikannya?” pungkas Zunan. (Dzikril F)

Tags: entrepreneur mudaPCNA Depok SlemanSD Muhammadiyah Condongcatur
Suara Muhammadiyah

Suara Muhammadiyah

Related Posts

‘Galaksi’ SD Muhammadiyah Condongcatur Kembangkan Karakter Siswa
Berita

‘Galaksi’ SD Muhammadiyah Condongcatur Kembangkan Karakter Siswa

19 Desember, 2022
Super Hero Menggembirakan SD Muhammadiyah Kolombo
Berita

Super Hero Menggembirakan SD Muhammadiyah Kolombo

17 Desember, 2022
Sulasmi Kepala Sekolah Pertama Terima Penghargaan “Pembela Tanah Air” Kwarpus HW
Berita

Sulasmi Kepala Sekolah Pertama Terima Penghargaan “Pembela Tanah Air” Kwarpus HW

24 November, 2022
Next Post
Umkaba Teguhkan 4 Pilar Berbangsa da Bernegara

Umkaba Teguhkan 4 Pilar Berbangsa da Bernegara

Please login to join discussion
  • Kotak Pos
  • Privacy Policy
  • Disclaimer
  • Pedoman Media

© SM 2021

No Result
View All Result
  • Home
  • Berita
  • Khazanah
  • Hadlarah
  • Khutbah
  • Tanya Jawab Agama
  • Wawasan
  • Humaniora

© SM 2021

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In