BAD Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Magelang, Siapkan Kader Negarawan Berkemajuan

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
907
Foto Istimewa

Foto Istimewa

MAGELANG, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Magelang secara resmi membuka kegiatan Baitul Arqam Dasar (BAD) 2025 di SMA Muhammadiyah 1 Muntilan, Sabtu (3/5). Tema yang diusung yaitu “Revitalisasi dan Kontekstualisasi Ideologi untuk Mewujudkan Pemuda Negarawan yang Berkemajuan”.

Ketua Panitia, Rahma Huda Putranto, MPd., menyampaikan kegiatan ini diikuti oleh 58 peserta yang merupakan delegasi dari seluruh Pimpinan Cabang dan Pimpinan Ranting Pemuda Muhammadiyah se-Kabupaten Magelang. Ia menyoroti tingginya antusiasme peserta sebagai indikasi bahwa semangat berproses, belajar, dan memperdalam ideologi masih kuat dalam tubuh Pemuda Muhammadiyah.

“Kegiatan ini sebagai ruang pembinaan ideologis yang sistematis, serta menyampaikan harapan agar BAD tahun ini dapat melahirkan kader yang memiliki kesadaran historis, visi transformatif, dan kesiapan untuk berperan aktif di tengah masyarakat,” tuturnya.

Ketua Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Jawa Tengah, Abdul Ghafar Hilmi, SE., MM., memberikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan ini. Ia menekankan bahwa tema yang diangkat sangat relevan dengan konteks sosial-politik hari ini, di mana pemuda dituntut tidak hanya memiliki militansi ideologis, tetapi juga kecakapan berpikir dan bertindak sebagai negarawan.

"Pemuda Muhammadiyah harus menjadi kekuatan moral sekaligus kekuatan intelektual yang mampu memandu arah perubahan,” tegasnya.

Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Magelang, Drs Muhammad Nasiruddin, MA membuka secara resmi BAD 2025. Dalam sambutannya, ia menyampaikan bahwa Baitul Arqam adalah ruang strategis yang tidak hanya menguatkan aspek ideologis, tetapi juga membentuk karakter dan integritas kader.

Ia juga menegaskan pentingnya menjadikan forum ini sebagai momentum pembentukan pribadi unggul yang siap mengabdi untuk umat dan bangsa. "Jadikan BAD ini sebagai medan latihan untuk menempa diri, mempertegas niat, dan memperkuat komitmen perjuangan dalam gerakan Muhammadiyah,” ungkapnya.

Sebagai bentuk penguatan materi dan pembekalan ideologis, kegiatan BAD 2025 menghadirkan narasumber Luqman Azhary, MPd (Sekretaris Bidang Hikmah dan Hubungan Antar Lembaga PWPM Jawa Tengah), Syauqi Syifaur Rahman (Anggota Bidang Kader PWPM Jawa Tengah), Tabah Setyo Pambudi, SKomI (Wakil Ketua Bidang Riset dan Teknologi PWPM Jawa Tengah), serta Drs Muhammad Nasiruddin, MA Ketua PDM Kabupaten Magelang.

Selain itu, kegiatan ini juga menghadirkan Rezky Pangestu, seorang influencer dan Konsultan Milenial Bupati Magelang tahun 2022–2023, untuk memberikan perspektif terkait kepemudaan dan digital personal branding.

Kegiatan pembukaan berlangsung khidmat dan dihadiri oleh seluruh peserta, serta perwakilan dari organisasi otonom Muhammadiyah Kabupaten Magelang seperti ‘Aisyiyah, IPM, IMM, Hizbul Wathan, dan Tapak Suci. Kehadiran mereka menjadi simbol kuatnya sinergi lintas ortom dalam membangun gerakan kaderisasi yang terstruktur dan berkelanjutan.


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

BANDUNG, Suara Muhammadiyah – Himpunan Mahasiswa Manajemen (HMM) Universitas Muhammadiyah (UM)....

Suara Muhammadiyah

13 January 2024

Berita

MALANG, Suara Muhammadiyah - Pendidikan Profesi Guru (PPG) Prajabatan memiliki visi dan misi menjadi....

Suara Muhammadiyah

24 May 2024

Berita

PEKANBARU, Suara Muhammadiyah – Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) resmi mencatat sejarah ba....

Suara Muhammadiyah

13 September 2025

Berita

BANDAACEH, Suara Muhammadiyah – ketua Senat Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Muhammadiya....

Suara Muhammadiyah

21 December 2023

Berita

IMBS Miftahul Ulum Gelar Kajian Parenting Bersama Wali Santri PEKALONGAN, Suara Muhammadiyah - Ahad....

Suara Muhammadiyah

4 November 2024