IPM Lampung Timur dan Kominfo Dorong Generasi Muda Mahir Digital

Publish

29 October 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
310
Foto Istimewa

Foto Istimewa

LAMTIM, Suara Muhammadiyah - Pada hari Senin, 28 Oktober 2024, Pimpinan Daerah (PD) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Lampung Timur mengadakan audiensi dengan Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Lampung Timur di Kantor Kominfo yang berlokasi di Komplek Pemda Kabupaten Lampung Timur.

Audiensi ini bertujuan meminta dukungan dari pihak Kominfo dalam mensukseskan acara pelatihan digitalisasi yang akan diselenggarakan oleh IPM. Kegiatan pelatihan ini akan mencakup beberapa materi penting, antara lain desain grafis, literasi digital, dan jurnalistik, yang diharapkan dapat memberikan keterampilan praktis bagi para peserta.

Kegiatan audiensi ini dihadiri oleh Ketua Umum Pimpinan Daerah IPM Lampung Timur, Hadri Manjata Putra, beserta lima personil jajaran kepengurusan IPM Lampung Timur. Mereka berharap bahwa pertemuan ini akan membuka peluang kerja sama yang lebih baik dengan Dinas Kominfo. Kepala Dinas Kominfo, Mansur Syah, S.Sos., M.IP., juga turut hadir dalam audiensi tersebut bersama beberapa jajaran kepengurusan Dinas Kominfo.

Ketua Umum PD IPM Lampung Timur, Hadri Manjata Putra, menuturkan bahwa IPM yang beranggotakan pelajar Muhammadiyah se-Lampung Timur, mereka menyampaikan keinginannya untuk mengadakan pelatihan digitalisasi bagi para pelajar, agar mereka memahami pentingnya digitalisasi di era modern ini.

“IPM ini beranggotakan pelajar Muhammadiyah tingkat dari SMP/MTs/SMA/SMK dan MA sederajat se-Lampung Timur, sehingga kami menginginkan sebuah pelatihan digitalisasi untuk para pelajar agar mereka memahami betapa pentingnya digitalisasi di era modern ini.”

Kemudian ia juga menekankan bahwa pelatihan ini sangat relevan mengingat perkembangan teknologi yang pesat dan kebutuhan masyarakat akan keahlian digital.

“Kami menekankan bahwa pelatihan ini sangat relevan, terutama dengan pesatnya perkembangan teknologi dan kebutuhan masyarakat akan keahlian digital,” ujar Hadri.

Dalam audiensi tersebut, Kepala Dinas Kominfo, Mansur Syah, menyampaikan dukungan penuh dari Kominfo atas rencana pelatihan yang digagas oleh IPM.

 “Digitalisasi hari ini bukan hanya sekedar gaya, tetapi menjadi kebutuhan bagi setiap lapisan masyarakat. Maka, Kominfo sangat mendukung apa yang menjadi rencana adik-adik sekalian untuk mengadakan pelatihan yang berhubungan dengan digitalisasi. Kami mendukung dan siap membantu mensukseskan acara tersebut,” ujar Mansur Syah dengan tegas.

Sebagai bentuk dukungan nyata, Kominfo bersedia mengirimkan pemateri yang kompeten untuk memberikan pemahaman mengenai digitalisasi kepada para pemuda. Selain itu, Kepala Dinas Kominfo, Mansur Syah, juga menyatakan kesediaannya untuk menghadiri pembukaan kegiatan tersebut. “Kami ingin memastikan bahwa kegiatan ini berjalan dengan baik dan peserta mendapatkan ilmu yang bermanfaat,” Imbuh Mansur Syah.

Pelatihan yang rencananya akan melibatkan para pelajar Muhammadiyah se-Lampung Timur ini diharapkan dapat membekali peserta dengan keterampilan digital yang relevan dan dibutuhkan saat ini. Program ini diharapkan menjadi langkah strategis IPM Lampung Timur dalam mendorong generasi muda agar lebih siap menghadapi era digital.

Kominfo dan IPM juga merencanakan langkah kerja sama untuk memastikan pelatihan ini berjalan lancar. Acara pelatihan ini dirancang tidak hanya untuk meningkatkan keterampilan teknis, tetapi juga untuk memperkuat literasi digital di kalangan peserta, sehingga mereka dapat memanfaatkan teknologi dengan bijak dan efektif dalam kehidupan sehari-hari. (Kenz Geo Danuarta)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

KAIRO , Suara Muhammadiyah – Pada Sabtu 27 Januari 2024 lalu jalanan kota di Kairo, Mesir tamp....

Suara Muhammadiyah

28 January 2024

Berita

Kolaborasi Kemendikti Saintek dan Gasing Academy JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Universitas Muh....

Suara Muhammadiyah

21 December 2024

Berita

SYDNEY, Suara Muhammadiyah — Tiga delegasi Pimpinan Pusat Aisyiyah mengunjungi warga Muhammadi....

Suara Muhammadiyah

12 August 2024

Berita

BATANG, Suara Muhammadiyah - Untuk pertama kalinya, Qabilah Siti Walidah MBS Putri Taruna Krapyak me....

Suara Muhammadiyah

18 December 2024

Berita

Bincang Sumpah Pemuda IPM Jateng  SEMARANG, Suara Muhammadiyah - Ikatan Pelajar Muhammadiyah J....

Suara Muhammadiyah

29 October 2023

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah