Menarik, Kajian Khusus Tahsin dan Pra-Tahsin Masjid Muhammadiyah Al Furqan

Publish

3 February 2025

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
808
Foto Istimewa

Foto Istimewa

Belajar dan Mengamalkan Alquran Sepanjang Hayat

BANJARMASIN, Suara Muhammadiyah - Pusat Pelatihan Kepemimpinan dan Keluarga Al Furqan, Masjid Muhammadiyah Al Furqan, mengadakan kajian khusus untuk peserta Tahsin dan Pra-Tahsin pada hari Minggu, 2 Februari 2025, setelah salat Maghrib. Kajian ini diisi oleh Ustad Mushafa Hanif, S.Ag dengan tema "Belajar dan Mengamalkan Alquran Sepanjang Hayat".

Kajian ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman peserta terhadap pentingnya membaca, memahami, dan mengamalkan ajaran Alquran dalam kehidupan sehari-hari. Tema ini dipilih untuk memberikan motivasi agar para peserta terus semangat dalam memperbaiki bacaan Alquran mereka serta mengaplikasikan nilai-nilai Alquran dalam kehidupan sehari-hari.

Ustad Mushafa Hanif, S.Ag, yang merupakan pengisi kajian, menyampaikan bahwa Alquran bukan hanya untuk dibaca, tetapi juga untuk dipahami dan diamalkan setiap hari. “Kunci untuk meraih kehidupan yang penuh berkah adalah dengan terus berinteraksi dengan Alquran, baik itu dalam bentuk bacaan, pemahaman, dan pengamalan dalam setiap aspek kehidupan kita,” ujar Ustad Mushafa Hanif, S.Ag dalam ceramahnya.

Acara ini diadakan sebagai bagian dari komitmen Pusat Pelatihan Kepemimpinan dan Keluarga Al Furqan dalam memberikan pembinaan bagi para jamaah, khususnya yang terlibat dalam program Tahsin dan Pra-Tahsin. Ketua PPKK Al Furqan. H. Akhmad Jazuli, M.AP mengatakan, "Program ini merupakan upaya untuk meningkatkan kualitas spiritualitas jamaah masjid dalam memahami dan mengamalkan ajaran Islam melalui Alquran."

Adapun tentang Pusat Pelatihan Kepemimpinan dan Keluarga Al Furqan ini sendiri adalah merupakan lembaga yang berfokus pada pengembangan kualitas kepemimpinan dan pembinaan keluarga di Masjid Muhammadiyah Al Furqan.  Terutamanya melalui berbagai program baik berupa pengembangan kajian, pelatihan, serta pengajaran, Al Furqan sendiri berkomitmen untuk membentuk individu dan keluarga yang berkualitas sesuai dengan ajaran Islam agar sesuai sunnah dan pedoman pada  petunjuk Al-qur'an. (Agus Diannor) 


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

DEPOK, Suara Muhammadiyah – Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Depok, H. Ali Wartad....

Suara Muhammadiyah

29 January 2025

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Ketua MUI Bidang Hubungan Luar Negeri dan kerjasama Internasional Suda....

Suara Muhammadiyah

30 October 2023

Berita

LAMTIM, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Muhammadiyah Gunung Pelindung Periode 20....

Suara Muhammadiyah

30 September 2024

Berita

Global Qur’an Movement hingga Open Iftar Ajak Global Muslim Terus Bergerak untuk #MenangkanLan....

Suara Muhammadiyah

20 March 2025

Berita

BANTUL, Suara Muhammadiyah - Antusiasme warga Muhammadiyah dukung timnas Indonesia di Piala Asi....

Suara Muhammadiyah

30 April 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah