Uhamka Resmi Terima SK Izin Program Doktor Pendidikan

Publish

5 April 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
378
Foto Istimewa

Foto Istimewa

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA (Uhamka) menerima Surat Keputusan dari Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nomor 269/E/O/2024 tentang Izin Pembukaan Program Studi Pendidikan Program Doktor, acara penyerahan ini terlaksana di Gedung LLDIKTI Wilayah III Jakarta, Kamis (4/4).

Kegiatan penyerahan surat keputusan ini dihadiri oleh Prof. Toni Toharudin selaku Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah III Jakarta, Anisia Kumala selaku Wakil Rektor I Uhamka, Prof. Nani Solihati selaku Wakil Rektor III Uhamka, Prof. Ade Hikmat selaku Direktur Sekolah Pascasarjana Uhamka, Ihsana El Khuluqo selaku Sekretaris Sekolah Pascasarjana Uhamka Bidang II, dan Ahmad Suhaeri selaku Kepala Biro Akademik Uhamka.

Prof. Toni Toharudin selaku Kepala LLDIKTI Wilayah III Jakarta menyampaikan selamat kepada Uhamka yang sebelumnya telah mendapatkan izin pembukaan program studi pendidikan program doktor yang ke-5 dari Universitas Muhammadiyah di seluruh Indonesia dan sekarang telah berhasil membuka Program Studi untuk Sekolah Pascasarjana Uhamka.

 “Selamat kepada Uhamka yang telah mendapatkan SK untuk izin pembukaan program studi baru yaitu S3 Program Studi Pendidikan. Uhamka merupakan Universitas Muhammadiyah ke-5 dari seluruh Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan 'Aisiyah di Indonesia yang memperoleh izin S3 Pendidikan,” ucap Prof. Toni.

Selain itu, Prof. Toni juga menyampaikan bahwa Uhamka harus segera mengambil langkah dalam mencapai akreditasi untuk Program Studi S3 yang baru ini sebagai status awal yang bagus bagi program studi tersebut.

 “Setelah program studi ini berdiri, nanti harus segera dilakukan langkah-langkah dalam mengejar akreditasi sebagai status awal bagi Program Studi yang baru ini yaitu S3 Pendidikan,” ujar Prof. Toni.

Dilain pihak, Anisia Kumala selaku Wakil Rektor I Uhamka menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada LLDIKTI Wilayah III yang telah membimbing Uhamka sehingga bisa membuka program studi baru di Sekolah Pascasarjana Uhamka.

 “Terima Kasih kepada LLDKITI Wilayah III karena sudah membimbing Uhamka sehingga bisa membuka program studi baru yaitu Program Studi Pendidikan Program Doktor. Mohon arahannya agar kita bisa mengembangkan prodi ini menjadi Unggul,” pungkas Anisia.


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

Terima Kunjungan Delegasi NGTS SEAMEO RECFON Governing Board Meeting SLEMAN, Suara Muhammadiyah - S....

Suara Muhammadiyah

27 September 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Majelis Tabligh Pimpinan Pusat Muhammadiyah menggelar kegiatan Sosi....

Suara Muhammadiyah

9 August 2024

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah Pakistan berkunjung untuk silatu....

Suara Muhammadiyah

16 July 2024

Berita

Tak Pernah Berhenti Berinovasi, Proyeksi Besar SM Membangun Ekosistem Bisnis Pariwisata Hingga Mendi....

Suara Muhammadiyah

14 August 2024

Berita

PALANGKARAYA, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Panarung, Kota Palangka ....

Suara Muhammadiyah

2 September 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah