Uhamka Torehkan Capaian Akademik, Dua Dosen FKIP Uhamka Lulus Disertasi bidang Ilmu Filsafat dan Psikologi

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
143
Dokumen Humas Uhamka

Dokumen Humas Uhamka

Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA (Uhamka) Kembali menorehkan capaian akademik dengan bertambahnya dua dosen dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) yang telah meraih gelar Doktor.

Mubarok Ahmad dari Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), berhasil menyelesaikan studi doktoralnya di bidang ilmu filsafat Sekolah Tinggi Filsafat Drikarya dengan disertasi berjudul Manusia Qana'ah: Suatu Kajian tentang Bahagia dengan Qana'ah Seturut Pemikiran Hamka serta Sumbangannya bagi Kajian Etika Normatif Islami.

Dosen kedua yaitu Fatma Nofriza dari Prodi Bimbingan Konseling, juga sukses meraih gelar doktor di Bidang Psikologi Universitas Persada Indonesia Y.A.I melalui disertasinya yang berjudul Peran Komitmen Perkawinan, Religiusitas, Forgiveness terhadap Authentic Happiness melalui Mediator Optimisme pada Petugas Kebersihan DKI Jakarta.

Rektor Uhamka, Prof. Gunawan Suryoputro, menyampaikan rasa bangga dan apresiasinya atas capaian akademik yang diraih oleh dua dosen FKIP tersebut. Ia menilai bahwa raihan gelar doktor ini tidak hanya menjadi kebanggaan pribadi bagi masing-masing dosen, tetapi juga menjadi kontribusi penting bagi peningkatan kualitas akademik dan keilmuan di lingkungan Uhamka.

“Saya sangat mengapresiasi pencapaian luar biasa dari Bapak Mubarok Ahmad dan Ibu Fatma Nofriza. Ini adalah bukti bahwa Uhamka terus melahirkan insan-insan akademik yang unggul dan berperan untuk Pendidikan Indonesia. Semoga capaian ini menjadi motivasi bagi dosen-dosen lainnya untuk terus berkarya dan memberikan kontribusi nyata bagi umat dan bangsa,” ujar Prof. Gunawan.


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

SIDRAP, Suara Muhammadiyah - Majelis Pembinaa  Kader dan Sumber Daya Insani (MPKSDI) Pimpinan W....

Suara Muhammadiyah

15 October 2023

Berita

SURABAYA, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Wilayah Aisyiyah (PWA) Jawa Timur melalui Lembaga Lingkungan....

Suara Muhammadiyah

22 November 2024

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah – Malam Jum’at (8/5) Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah meng....

Suara Muhammadiyah

9 May 2025

Berita

SOLO, Suara Muhammadiyah – Ketua Sekretariat Milan Urban Food Policy Pact (MUFPP) atau Pakta M....

Suara Muhammadiyah

1 August 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Pelatihan Layanan Dukungan Psiksosial (LDP) oleh Muhammadiyah Disas....

Suara Muhammadiyah

13 January 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah