LAMONGAN, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Lamongan menjadi tuan rumah dalam penyelenggaraan kegiatan Halal Bi Halal Pimpinan Muhammadiyah Kabupaten Lamongan. Kegiatan ini diselenggarakan pada Rabu (23/4) bertempat di Gedung DOME Universitas Muhammadiyah Lamongan. Kegiatan tersebut menghadirkan Menteri Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Abdul Mu’ti.
Suasana terik panas matahari siang tak menyurutkan antusiasme ribuan warga Muhammadiyah Lamongan untuk datang dalam acara kegiatan Halal Bi Halal di Universitas Muhammadiyah Lamongan tersebut, bahkan sebelum Abdul Mu’ti tiba di lokasi acara, ruangan sudah membeludak.
Alivin, Wakil Rektor III sangat terharu melihat jumlah tamu undangan yang hadir dalam acara ini, jumlah kapasitas gedung saat ini hanya dapat menampung sekitar lima ribu orang, namun seperti yang dapat kita lihat bersama masih banyak undangan yang di luar tidak dapat masuk ke gedung karena keterbatasan tempat duduk, memang gedung ini masih dalam tahap pembangunan. “Semoga dapat segera selesai sehingga bisa menampung seluruh warga Muhammadiyah Lamongan bila ada kegiatan serupa,” ujar Alivin
Sodiqin, Ketua PDM Lamongan dalam sambutan nya menyampaikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh anggota dan simpatisan Muhammadiyah Kabupaten Lamongan yang sangat luar biasa ikut hadir dan mengerahkan seluruh anggota ranting dan Cabang Muhammadiyah se-kabupaten Lamongan.
Dalam acara tersebut PDM Lamongan memberikan penghargaan kepada Cabang dan Ranting Muhammadiyah yang aktif kegiatan Muhammadiyah dan tertib dalam adminstrasi membuat rancangan anggaran belanja Muhammadiyah untuk cabang dan ranting Muhammadiyah.
Menurut Mu'ti, kader Muhammadiyah Lamongan selalu terlibat aktif dalam membangun dan mengawal perkembangan dan kemajuan daerahnya, bahkan banyak kader Muhammadiyah dari Lamongan yang turut aktif membangun dan mengembangkan Muhammadiyah di daerah lain. "Pada saat saya di Australia, bertemu juga dengan aktivis Muhammadiyah dari Lamongan, ketika di Malaysia juga bertemu dengan aktivis Muhammadiyah dari Lamongan, Setiap ke Lamongan saya merasakan energi yang luar biasa, dan saya berharap Lamongan menjadi barometer kekuatan Muhammadiyah di Jawatimur dan Indonesia," ungkap Mu’ti.
Beliau juga menegaskan kepada seluruh warga Muhammadiyah Lamongan untuk membangun kerukunan uhkuwah pada seluruh kalangan, dan menjaga hubungan sesama manusia dan harus saling berjejaring dan berkolaborasi, saling gotong royong dengan baik, dan tidak mudah untuk terpecah belah. Sebagaimana salah satu isu yang diangkat dalam Muktamar Muhammadiyah di Solo beberapa waktu lalu, mengenai kesalehan digital.
“Kita harus benar-benar dapat bijak dalam menghadapi era teknologi saat ini, harus lebih teliti dalam menerima informasi dari media sosial dan lebih bijak dalam memberikan informasi melalui media sosial, karena akan berbahaya jika tidak digunakan secara tepat dan bisa menimbulkan fitnah,” ujar Mu’ti.
Animo dan antusias warga Muhammadiyah Lamongan ini sangat luar biasa,kami rombongan dengan para anggota Muhammadiyah PCM Karangbinangun ingin bertemu dengan pak menteri, kami bangga ada perwakilan dari Muhammadiyah yang menjadi Menteri, apalagi sebagai Menteri pendidikan, karena Muhammadiyah selalu terdepan di pendidikan,kesehatan dan sosial ekonomi nya sebagai salah satu ormas islam terbesar di Indonesia,ungap Edi Sukistiono salah satu peserta pengajian. (nof/diko)