Bergerak Bersama Atasi Kekerasan di Lingkungan Panti Asuhan

Publish

8 January 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
1174
Doc. Pribadi

Doc. Pribadi

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Tim Pengbdian Dosen Fakultas Kedokteran UII dan UAD berkolaborasi dengan Forpama (Forum Panti Asuhan Muhammadiyah dan Aisyiyah) MPKS PWM DIY menyelenggarakan Workshop dan Pembentukan Tim Anti Kekerasan di Lingkungan Panti Asuhan Muhammadiyah dan Aisyiyah se DIY. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Ahad (7/1) di Panti Asuhan Yatim Putera Muhammadiyah Yogyakarta.

Beberapa narasumber dihadirkan meliputi Dosen Fakultas Kedokteran UII seperti dr NA Dewi Mahila, MSc., SpFM, dr Rr Dewi Sitoresmi A., SpA., MHPE, dan dr M Yusuf Arrozhi, MSc., SpF.M Selain itu ada juga narasumber dari Dosen Fakultas Kedokteran UAD dr Dhiwangkoro Aji Kadarmo SKed., SpF.

Adapun materi workshop yang disajikan antara lain overview kasus kekerasan di lingkungan panti asuhan, tanda gejala adanya kasus kekerasan dan kekerasan seksual pada anak dan remaja. Lalu mengenai pencegahan dan penanganan kasus kekersan seksual pada anak dan remaja serta mekanisme pelaporan dan penanganan kasus kekerasan di instusi kepolisian.

Dalam sambutannya Ketua Forpama Wibowo menyampaikan wilayah DIY terdapat 24 panti asuhan Muhammadiyah yang masing – masing panti memiliki potensi, jika hal ini bisa dikolaborasikan dan disinergikan dengan program perguruan tinggi yang ada maka besar harapannya akan muncul panti asuhan yang unggul.

“Salah satu program kami yaitu forpama adalah membuat jejaring harapanya adalah kami bisa melakukan kerjasama ataupun kolaborasi dengan Perguruan Tinggi karena banyak program dari kampus yang bisa dikolaborasikan dengan panti asuhan yang ada di wilayah DIY ini,” ujarnya.

Ketua Tim Pengabdian Dosen Dewi Mahila menyampaikan dengan workshop ini, ia mengharapkan agar tidak ada lagi tindak kekerasan. Lebih-lebih kekerasan yang terjadi di institusi pendidikan, seperti panti asuhan.

“Kegiatan ini merupakan awal dari sebuah gagasan yang nantinya bapak ibu bisa kembangkan di panti asuhan ataupun di organisasi Muhammadiyah. Besar harapan di panti Muhammadiyah tidak ada tindsk kekersan jika ada semoga segera terselesaikan,” harapnya.

Sementara Ketua MPKS PWM DIY Zainal Arifin menapresiasi setinggi-tingginya dengan penyelenggaraan workshop tersebut. Zainal menyebut tindak kekerasan bisa dicegah dengan mengacu pada peraturan Permendikbudristek No Nomor 46 Tahun 2023 tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan Satuan Pendidikan.

“Harapan dengan adanya kegiatan workshop anti kekerasan akan muncul pionir atau satgas anti kekerasan yang nantinya bisa melaporkan tindak kekerasan kepada pihak terkait,” katanya.

Workshop ini diikuti oleh 23 Panti Asuhan Muhammadiyah dan Aisyiyah se-DIY dengan jumlah peserta kurang lebih 50 orang. Acara ini ditutup dengan pembagian doorprize bagi peserta yang aktif dan pembagian banner untuk mengkampanyekan anti kekesrasan di Panti Asuhan Muhammadiyah se-DIY. (Wicak/Cris)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Dalam menjalankan amanah sebagai seorang mukmin dan pemimpin di Muh....

Suara Muhammadiyah

15 November 2024

Berita

KOREA SELATAN, Suara Muhammadiyah - Dalam agenda utama Pertemuan Menteri Pendidikan APEC ke-7 yang d....

Suara Muhammadiyah

16 May 2025

Berita

GUNUNG KIDUL, Suara Muhammadiyah - Lembaga Dakwah Komunitas (LDK) Pimpinan Wilayah Muhammadiyah D.I.....

Suara Muhammadiyah

27 July 2024

Berita

TANGERANG, Suara Muhammadiyah - Wujudkan Pemimpin Berkemajuan, PCM dan PCA Ciledug Kukuhkan Pimpinan....

Suara Muhammadiyah

24 December 2023

Berita

KUALA LUMPUR, Suara Muhammadiyah - Pengurus Pimpinan Cabang Istimewah Muhammadiyah Malaysia (PCIM) s....

Suara Muhammadiyah

8 September 2023

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah