BLKK Muhammadiyah Toto Projo Gali Kreativitas Pemuda

Publish

27 August 2024
pdm

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
337
Foto Istimewa

Foto Istimewa

Gelar Pelatihan Desain Grafis Muda, Unggul dan Berkarakter

LAMTIM, Suara Muhammadiyah - Balai Latihan Kerja Komunitas Persyarikatan Muhammadiyah Toto Projo mengadakan Pelatihan Berbasis Kompetensi Junior Desain Grafis yang dilaksanakan pada 26 Agustus-25 September 2024 di Gedung Balai Latihan Kerja Komunitas Persyarikatan Muhammadiyah Toto Projo, Kecamatan Way Bungur, Kabupaten Lampung Timur dengan tema “Menjadi Desain Grafis Yang Muda, Unggul dan Berkarakter”.

Acara ini diikuti oleh 16 peserta dari Desa Toto Projo sendiri dan beberapa daerah lainnya. Tujuan dari kegiatan Pelatihan Berbasis Kompetensi Desain Grafis Junior ini adalah untuk menghasilkan generasi muda yang unggul dan berkarakter di bidang desain grafis, dengan memberikan keterampilan praktis dan pengetahuan yang mendalam. Melalui pelatihan ini, peserta diharapkan menjadi desainer grafis yang berkompeten, mampu bersaing di dunia kerja, dan memiliki karakter yang kuat sesuai dengan nilai-nilai organisasi Muhammadiyah.

Suwanto selaku Ketua Balai Latihan Kerja Komunitas Persyarikatan Muhammadiyah Toto Projo. Ia mengatakan, acara pelatihan ini diikuti oleh 16 peserta dari berbagai daerah, antara lain masyarakat Desa Toto Projo, sekitar Kecamatan Way Bungur, Purbolinggo, Sukadana dan ada peserta dari Kabupaten Way Kanan.

“Peserta pada pelatihan kali ini diikuti oleh 16 peserta yang terdiri dari masyarakat umum, baik yang berada di sekitar lingkungan masyarakat Desa Toto Projo dan sekitar Way Bungur, Purbolinggo serta Sukadana. Selain itu, ada beberapa peserta jauh yang berasal dari Kabupaten Way Kanan,” ujar Suwanto.

Suwanto juga menambahkan bahwa sebagian besar peserta pelatihan berusia antara 17-25 tahun sehingga keinginan mereka untuk menjadi unggul dan berkarakter khususnya di bidang desain grafis masih sangat relevan dengan kebutuhan saat ini.

“Untuk peserta pelatihan rata-rata masih berusia antara 17-25 tahun. Oleh Karena itu, keinginan untuk menjadi unggul dan berkarakter terkhusus pada keahlian desain grafis masih sangat sinkron dengan masa kini,” imbuh Suwanto.

Turut hadir dalam acara ini Sekretaris Desa Toto Projo, Pimpinan Cabang Muhammadiyah-‘Aisyiyah Way Bungur, Majelis Pendidikan Dasar Menengah Pendidikan Non Formal Pimpinan Cabang Muhammadiyah Way Bungur, serta Pimpinan Ranting Muhammadiyah-‘Aisyiyah Toto Projo. (noval/riz)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

SURAKARTA, Suara Muhammadiyah – Festival Pers dan Literasi Muhammadiyah 2024 menjadi ajang pen....

Suara Muhammadiyah

24 August 2024

Berita

PWPM Jakarta Gelar Rakerwil, Ini Program Prioritasnya JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Wilaya....

Suara Muhammadiyah

1 June 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Dalam perkembangan tataran dunia yang semakin mengglobal, spe....

Suara Muhammadiyah

16 March 2024

Berita

BOGOR, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Bogor Raya (UMBARA) melakukan ground break....

Suara Muhammadiyah

23 January 2024

Berita

KULONPROGO, Suara Muhammadiyah - Dalam rangka Milad Posyandu Lansia 'Aisyiyah SAKINAH - PRA Giripeni....

Suara Muhammadiyah

10 March 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah