Fikes UMP Gelar Eco Green Campus 3 Berwawasan Lingkungan

Publish

28 February 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
445
Foto Istimewa

Foto Istimewa

PURWOKERTO, Suara Muhammadiyah - Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes) Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) sukses gelar Eco Green Campus 3 dengan tema "Save Our Plants for Future Generation" yang diikuti oleh semua mahasiswa Program Studi Manajemen Informasi Kesehatan (MIK) D4 pada, Senin 26/02/2024. 

Ketua Program Studi Manajemen Informasi Kesehatan Dr. Yektiningtyastuti, S.Kp., M.Kep., Sp.Mat dalam sambutannya menyampaikan tujuan yang melatar belakangi kegiatan di awal semester genap di kampus 3 dengan melakukan Eco Green ini. 

"Beberapa hal yang menjadi tujuan kami dalam melakukan Eco Green Campus 3 yakni:
1) Melakukan upaya berkelanjutan dalam pengelolaan tata ruang kampus, yang mengarah pada kampus berwawasan lingkungan dan ekologi.
2) Meningkatkan kualitas dan kuantitas catur dharma perguruan tinggi sesuai visi dari UMP "Unggul, Modern, Islami" yang berkaitan dengan pelestarian lingkungan dan sumber daya alam.
3) Melakukan kegiatan peduli lingkungan yang berkelanjutan," jelasnya pada sambutan pagi tadi

Lebih lanjut disampaikan Dr. Yektiningtyastuti, S.Kp., M.Kep., Sp.Mat terkait harapan terlaksananya keberlanjutan kegiatan eco green campus 3 ini.

"Harapannya tentu dapat memberikan kenyamanan bagi para mahasiswa dan meningkatkan kesadaran civitas akademika dalam menciptakan lingkungan  yang asri. Oleh karena itu, hari ini kami memulai dengan menanam beberapa jenis tanaman serta melakukan senam aerobic bersama," harapnya.

Sementara itu, Wakil Dekan I Fikes UMP Ns. Nur Isnaini, M. Kep. sembari membuka kegiatan juga menyambut dengan baik kegiatan Eco Green Campus 3. 

"Kami menyambut baik kegiatan Eco Green Campus 3 dengan harapan dapat menciptakan suasana yang lebih nyaman serta dapat menjadi kegiatan yang terus berkelanjutan," tuturnya (qbi)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

BANTUL, Suara Muhammadiyah - Universitas Ahmad Dahlan (UAD) kembali menunjukkan komitmennya dalam me....

Suara Muhammadiyah

20 February 2024

Berita

SURABAYA, Suara Muhammadiyah - Majelis Pelayanan Kesejahteraan Sosial (MPKS) Pimpinan Daerah Mu....

Suara Muhammadiyah

24 March 2024

Berita

Meriahkan Milad 'Aisyiyah ke-107 PONTIANAK, Suara Muhammadiyah - Tinggal menghitung hari peringatan....

Suara Muhammadiyah

25 March 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Persaingan dunia kerja semakin kompleks. Direktur Utama PT Sy....

Suara Muhammadiyah

30 August 2024

Berita

MAGELANG, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Magelang menggelar Musya....

Suara Muhammadiyah

9 September 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah