BANDAACEH, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Aceh (Unmuha) mengadakan Pelepasan dan Pembekalan Mahasiswa yang lulus program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) tergabung sebagai peserta PMM Outbound Angkatan 4, MSIB Angkatan 6, dan Kampus Mengajar Angkatan 7.
Kegiatan Pelepasan peserta PMM Outbound 4, MSIB 6, dan Kampus Mengajar 7 berlangsung di Aula BC Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Muhammadiyah Aceh (FKM Unmuha) pada Jumat, 26 Januari 2024.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala LLDikti Wilayah XIII Provinsi Aceh, Dr. Rizal Munadi, MT., MM, Wakil Rektor 1 Unmuha, Dr. Fadhlullah, SH., MS., Wakil Rektor 2 Almanar, SH., MH, para Kepala Biro, para Wakil Dekan di lingkungan Unmuha, tim LP3 Unmuha, para Koordinator Program, dan mahasiswa.
Ketua LP3 Unmuha, Dr. Saiful, melaporkan bahwa jumlah mahasiswa yang lulus dari ketiga program Kampus Merdeka ini adalah 96, terbagi menjadi 30 mahasiswa pada Program PMM Angkatan 4, 28 mahasiswa lulus program MSIB, dan 40 mahasiswa serta 4 DPL lulus program Kampus Mengajar.
“Alhamdulillah, mahasiswa kita yang lulus dari ketiga program ini sudah melewati tes yang cukup ketat dan sudah mendapatkan persetujuan dari pimpinan perguruan tinggi. Maka, pada hari ini, mahasiswa yang lulus akan kita berikan pembekalan dan pelepasan,” kata Dr. Saiful.
Kepala LLDikti Wilayah XIII Aceh, Dr. Rizal Munadi, MT., MM, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelepasan hari ini sungguh luar biasa. Kami dari LLDikti memberikan apresiasi kepada Unmuha yang terus ikut serta dalam program-program Kampus Merdeka.
“Kita berharap Unmuha dapat terus meningkatkan melalui program Kampus Merdeka ini untuk perbaikan mutu akademik di Unmuha. Kami juga akan melakukan pemetaan perguruan tinggi untuk terus bersinergi dalam program semacam ini. Tujuannya adalah untuk mencapai keberhasilan bersama,” ucap Rizal Munadi.
Sementara itu, Wakil Rektor 1 Unmuha, Dr. Fadhlullah, SH., MS, dalam sambutannya meminta kepada mahasiswa untuk selalu menjaga diri selama mengikuti kegiatan ini dan tunjukkan bahwa kita adalah mahasiswa Unmuha dan masyarakat Aceh.
“Kami berharap kepada mahasiswa untuk lebih menonjol dari mahasiswa lainnya. Jika kita mendapatkan penilaian yang bagus, maka kedepannya kita akan ikut diperhitungkan untuk bisa mengikuti program-program ini. Maka, pesan Rektor Unmuha: jaga sikap dan akhlak kita selama mengikuti program Kampus Merdeka ini,” ucap Warek 1.
Setelah dilaksanakannya pelepasan kepada mahasiswa, selanjutnya para mahasiswa mendapatkan pembekalan dari para koordinator program Mengenai mekanisme keberangkatan, kegiatan-kegiatan yang wajib dilakukan oleh mahasiswa selama mengikuti program hingga nanti mahasiswa kembali diterima setelah selesai melaksanakan program. (Humas).