Haedar Nashir Tekankan Silaturahmi Mesti Mengandung Nilai Ihsan

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
103
Haedar Nashir

Haedar Nashir

JAKARTA, Suara Muhammadiyah – Halal Bi Halal Idul Fitri 1446 H Pimpinan Pusat Muhammadiyah dilaksanakan di Auditorium KH A Azhar Basyir Gedung Cendekia Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) pada Sabtu (19/4). Acara ini menjadi momen untuk mempererat tali silaturahmi antarsesama umat manusia.

Dalam amanatnya, Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir menyampaikan, silaturahmi memiliki dua dimensi sekaligus, yakni eksklusif dan inklusif. Menurut Haedar, dimensi eksklusif diletakkan pada basis pembangunan ukhuwah imaniyah (persaudaraan antariman) sebagaimana termaktub di Qs al-Hujurat [49] ayat 10.

“Sesungguhnya antar kita kaum beriman bersaudara, maka bangunlah perdamaian, dan berbagai relasi yang membawa pada kebaikan, sekaligus juga hindari hal yang membawa pada keburukan. Insyallah Tuhan (Allah) akan memberikan rahmat-Nya,” katanya menukil redaksi surat tersebut.

Dalam konteks yang lebih luas (inklusif), silaturahmi dibangun untuk menciptakan tatanan kehidupan jauh lebih baik, maju, dan berkeadaban. Hal ini termanifes dalam semangat ta’aruf (Qs al-Hujurat [49] ayat 13), di mana Allah menciptakan manusia dari seorang laki-laki, perempuan, dan menjadikan berbangsa-bangsa, tidak lain untuk saling kenal-mengenal.

“Kita diciptakan Tuhan untuk saling kenal mengenal. Dan kemudian berelasi dan berhubungan yang terbaik. Jadi laki-laki dan perempuan itu diciptakan Tuhan dalam relasi harmoni dan integratif. Ketika ada dinamika perbedaan kembali ke hukum asal (tersebut),” bebernya.

Haedar menukil pandangan Imam As-Shan'ani, dalam Kitab Subulus Salam melukiskan silaturahmi sebagai ungkapan dan ekspresi segala kebaikan yang utama (al-ihsan). Haedar mencontohkan, kalau ada orang lain berbuat baik, maka balaslah kebaikan itu dengan kebaikan melampaui. Sebaliknya, kalau ada orang berbuat keburukan, maka balaslah dengan kebaikan.

“Jadi silaturahmi harus mengandung nilai ihsan. Dan menebar nilai ihsan, baik yang dengan satu nasab (komunitas), tetapi yang lebih penting juga, dengan diluar nasab dalam relasi yang inklusif,” ujarnya.

Proses penyemaian ihsan, kata Haedar, setidaknya ditempuh melalui, pertama, sikap lemah lembut, damai, toleran, “Dan hal-hal yang senantiasa menyuarakan keadaban luhur (irfa’),” jelasnya. Kedua, selalu mendampingi, menemani, dan membersamai untuk berbuat yang baik. “Bahkan pada orang-orang yang memerlukan kebaikan, pertolongan kita,” katanya.

Ketiga, selalu membela pada segala urusan dan ikut menyelesaikan urusan saudara-saudara lainnya. “Baik senasab, seagama, sekampung halaman, mapun yang tidak,” ucapnya. Haedar menyebut, betapa luhur nilai silaturahmi itu. ”Tiap tahun kita adakan acaranya lewat halal bi halal, syawalan, dan lain sebagainya,” imbuhnya.

Hadir dalam acara ini jajaran Ketua PP Muhammadiyah, Ketua PP Aisyiyah, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu’ti, Menteri Koordinataor Bidang Pangan Zulkifili Hasan, Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia, KH Marsudi Syuhud, Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Brian Yuliarto, Wakil Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Fahri Hamzah.

Tampak hadir pula Wakil Menteri Keuangan Anggito Abimanyu, Wakil Menteri Transmigrasi Viva Yoga Mauladi, Wakil Menteri Sosial Agus Jabo Priyono, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Fajar Riza Ul Haq, para Duta Besar negara sahabat, dan beberapa tamu undangan lainnya. (Cris)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

SLEMAN, Suara Muhammadiyah – Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah Dr H ....

Suara Muhammadiyah

24 August 2024

Berita

BOGOR, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA (Uhamka) menggelar kegiatan Lau....

Suara Muhammadiyah

14 November 2024

Berita

SURAKARTA, Suara Muhammadiyah - Biro Pengembangan dan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Universitas Muhamm....

Suara Muhammadiyah

7 October 2024

Berita

MOJOKERTO, Suara Muhammadiyah - Peresmian Gedung dan Peletakan Batu Pertama SMK Muhammadiyah 3 Ngoro....

Suara Muhammadiyah

6 May 2024

Berita

SLEMAN, Suara Muhammadiyah - Lazismu Pusat telah usai melaksanakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas). ....

Suara Muhammadiyah

1 December 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah