Mahasiswa PBI SPs Uhamka Gairahkan Penelitian Inovatif

Publish

8 July 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
327
Foto Istimewa

Foto Istimewa

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Sekolah Pascasarjana Uhamka bekerja sama dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi DKI Jakarta dan Pusat Dokumentasi Sastra HB Jassin menggelar kegiatan Seminar Luar Kampus bertajuk Perencanaan Penelitian Bahasa Indonesia, Sabtu (7/7/2024). Kegiatan yang digelar di gedung PDS HB Jassin ini menjadi upaya SPs Uhamka meningkatkan gairah mahasiswa dalam melakukan penelitian, khususnya dalam lingkup disiplin ilmu bahasa dan sastra Indonesia.

Wakil Rektor III Uhamka sekaligus pengampu mata kuliah Keterampilan Menulis Ilmiah pada Prodi Magister Pendidikan Bahasa Indonesia (MPBI) SPs Uhamka, Nani Solihati, mengungkapkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk memacu mahasiswa berkarya dan melahirkan karya ilmiah. "Kegiatan ini menjadi bagian dari perencanaan penyusunan tesis sebagai tugas akhir mahasiswa pascasarjana," ungkapnya.

Nani juga berharap agar para mahasiswa yang hadir dapat termotivasi untuk menulis karya ilmiah. "Menulis itu yang penting dikerjakan secara konsisten. Jika sehari kita targetkan satu atau dua halaman misalnya, sebulan kita sudah punya draf naskah lumayan," ungkap dia.

Smentara itu, Kaprodi MPBI SPs Uhamka, Imam Syafii, mengungkapkan, kegiatan perkulian luar kampus kali pertama ini sangat inspiratif dan edukatif. Diskusi embrio judul tesis yang telah dilangsungkan, ujar dia, sangat memberikan manfaat kepada para mahasiswa untuk mendapatkan berbagai inspirasi penelitian.

"Kegiatan yang telah dilangsungkan tersebut dapat menjadi pemantik atas ide-ide kreatif yang akan semakin memperkuat rencana penelitian para mahasiswa. Hal ini sekaligus dapat menjadi motivasi bagi para mahasiswa untuk dapat menyelesaikan perkuliahan tepat waktu," ujar Imam. 

Di samping itu, dia menjelaskan, isu-isu penelitian yang dipresentasikan oleh para mahasiswa juga sangat menarik dan beragam, baik berkenaan dengan masalah pengajaran bahasa, kesastraan, maupun kebahasaan. "Bahkan, yang tidak kalah manariknya, ada dua mahasiswa yang berani untuk mengusung topik tentang ancangan dan pengembangan bahan ajar," ungkapnya. 

Menurut dia, ini menjadi peluang untuk menebarkan kebermanfaatan dan karya inovatif yang dihasilkan juga dapat didaftarkan hak kekayaan intelektualnya. "Tentu, selain ini sangat inspiratif juga nantinya produk yang akan dihasilkan dapat dijadikan sebagai salah satu karya inovatif yang dapat di-HKI-kan maupun dipatenkan. Dengan demikian akan semakin menambah kebermanfaatan yang lebih komprehensif, baik bagi mahasiswa, program studi, maupun universitas," kata Imam.

Dalam kesempatan yang sama, mahasiswa Pascasarjana S3 PBI Uhamka, Evi Susanti, mengingkapkan bahwa seminar ini tidak hanya memberikan wawasan mendalam tentang metodologi penelitian bahasa, tetapi juga membuka wawasan baru tentang strategi perencanaan yang efektif.

"Para calon magister, pejuang tesis yang luar biasa kompak dan hebat. Para pembicara yang berkompeten dan berpengalaman memberikan materi dengan sangat jelas dan mendalam, sehingga memudahkan para peserta, untuk memahami dan menerapkan konsep-konsep yang disampaikan," ujar Dosen IKIP Siliwangi Cimahi tersebut.

Selain itu, diskusi interaktif dan sesi tanya jawab juga sangat bermanfaat, memberikan kesempatan untuk calon magister berbagi pengalaman dan mendapatkan solusi dari berbagai tantangan penelitian yang dihadapi. "Terima kasih Uhamka atas penyelenggaraan seminar yang sangat informatif dan inspiratif ini. Sukses untuk Pascasarjana Uhamka," ujarnya.

Sementara itu, salah satu peserta, Anggraeini, mengungkapkan bahwa kegiatan Seminar Luar Kampus merupakan salah satu kegiatan yang memotivasi para mahasiswa Pascasarjana, khususnya prodi MPBI, untuk menstimulus gagasan dalam menciptakan suatu karya. "Kegiatan positif ini sangat perlu dilakukan secara berkelanjutan untuk menciptakan karya dengan terobosan keilmuan relevan dan mengikuti zaman yang dibimbing oleh para ahli di bidangnya," ungkap mahasiswa semester II Prodi MPBI SPs Uhamka tersebut.

Kegiatan ini menghadirkan empat narasumber, yakni Prof. Ade Hikmat, Prof. Nani Solihati, Dr. Imam Syafii, dan Dr. Wini Tarmini. Selain itu, hadir pula mahasiswa S3 Uhamka dan mahasiswa semester II prodi Magister Pendidikan Bahasa Indonesia SPs Uhamka.


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

PURWOKERTO, Suara Muhammadiyah - Asrama Unggulan K.H Abu Dardiri Universitas Muhammadiyah Purwo....

Suara Muhammadiyah

13 March 2024

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar berkolaborasi dengan U....

Suara Muhammadiyah

16 July 2024

Berita

BANDAACEH, Suara Muhammadiyah - Sebanyak 31 Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Aceh (Unmuha) Lulus d....

Suara Muhammadiyah

28 December 2023

Berita

SOLO, Suara Muhammadiyah – Pesantren Muhammadiyah di Jawa Tengah dalam dua dekade belakangan i....

Suara Muhammadiyah

15 January 2025

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Menteri Perdagangan Republik Indonesia Dr. (HC) Zulkifli Hasan, SE., M....

Suara Muhammadiyah

23 September 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah