MLH PDM Kota Yogyakarta Adakan Pelatihan Budi Daya Jamur

Publish

22 January 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
452
Foto Istimewa

Foto Istimewa

WATES, Suara Muhammadiyah - Majelis Lingkungan Hidup Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Yogyakarta berkolaborasi dengan Majelis Ekonomi dan Ketenagakerjaan Pimpinan Daerah Aisyiah Kota Yogyakarta mengadakan pelatihan budi daya jamur. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Pusat Pelatihan Pertanian Pedesaan Swadaya/Griya Jamur Kelompok Tani Jamur Sedyo Lestari Dusun Klangon Sedayu Jalan Wates Km 14, pada hari Sabtu (20/1).

Peserta pelatihan sebanyak 50 orang yang berasal dari Pimpinan Ranting Dan Pimpinan Cabang Aisyiah se kota Jogjakarta serta pengurus majelis Ekonomi dan ketenagakerjaan Pimpinan Daerah Aisyiah  kota Jogjakarta. Hadir dalam acara tersebut Heri Setiawan., M.Si Ketua Majelis Lingkungan Hidup PDM Kota dan Sri Uji Setyaningsih., S.E selaku Ketua Majelis Ekonomi dan Ketenagakerjaan PDA Kota Yogyakarta. Sementara pemberi materi dari Ketua Kelompok Tani Jamur Klangon Sedayu Lestari.

Menurut Sekretaris MLH PDM Kota H. Harris Syarif Usman., S.H., M.Kn, sekarang ini budi daya jamur khususnya jamur tiram sangat populer ditengah tengah warga masyarakat di Indonesia.Apalagi permintaan pasar selalu meningkat setiap waktu untuk kebutuhan di restoran, hotel, kafe dan lainnya.  Jamur tiram ini merupakan makanan yang menyehatkan karena jamur ini mengandung kalori dan juga rendah lemak.

Vitamin D dan B 12 terkandung dalam jamur tiram sehingga sangat menyehatkan tubuh sebagai pengganti daging ayam dan sangat lezat untuk dikonsumsi baik untuk sendiri atau acara acara kantor. Di Indonesia peminat jamur ini sangat tinggi sehingga sangat menguntungkan dari segi ekonomi, ketahanan pangan dan ketenagakerjaan bagi warga Persyarikatan Muhammadiyah.

Budi daya jamur tiram ini sangat mudah dan cepat panen hanya dibutuhkan media tanam yang berasal dari grajen,bekatul dan kapur gamping, jika jamur sudah tumbuh bisa langsung dipetik, dalam satu media bisa untuk 3 sampai 4 kali tumbuh dan panen.Jamur ini selain bentuk makanan juga bisa dibuat teh yang juga bisa mengobati penyakit tumor dan kanker. (HRS/Zahra/Cris)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

ASAHAN, Suara Muhammadiyah - Musyawarah Cabang (Musycab) V Muhammadiyah dan Aisyiyah di Cabang Lubuk....

Suara Muhammadiyah

2 October 2023

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Pada Tahun Akademik 2024-2025, Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) ....

Suara Muhammadiyah

2 October 2024

Berita

BANDA ACEH, Suara Muhammadiyah - Tim Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Direktorat Jenderal ....

Suara Muhammadiyah

22 September 2023

Berita

GUNUNGKIDUL, Suara Muhammadiyah - Pada Selasa (16/1) Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Unggulan Seman....

Suara Muhammadiyah

16 January 2024

Berita

LAMONGAN, Suara Muhammadiyah - Malam Bina Iman dan Taqwa yang disingkat menjadi MABIT adalah kegiata....

Suara Muhammadiyah

23 September 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah