Muhammadiyah Cipayung Terima Bantuan dari PLN Icon Plus

Publish

17 October 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
152
Dok. Istimewa

Dok. Istimewa

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Muhammadiyah Cipayung, Jakarta Timur, menerima Dana Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) dari PLN Icon Plus sebesar Rp 20 juta dalam acara Tasyakuran Peringatan HUT ke-24 PLN Icon Plus yang digelar pada Kamis, (3/10) di Jakarta.

Dana tersebut dibagi menjadi dua, masing-masing Rp 10 juta untuk Muhammadiyah Children Center Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (MCC-LKSA) yang fokus pada pembinaan anak yatim, piatu, dan dhuafa, serta Rp 10 juta untuk Muhammadiyah Senior Care (MSC) yang berfokus pada pelayanan sosial lansia.

Acara tersebut dihadiri oleh jajaran direksi dan komisaris PLN Icon Plus serta seluruh karyawan yang disebut ICONers. Dalam sambutannya, Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi, menekankan pentingnya peran PLN Icon Plus dalam mendukung percepatan transformasi digital di Indonesia selama 24 tahun terakhir.

Ia juga menyatakan bahwa semangat inovasi dan kolaborasi, serta komitmen terhadap tanggung jawab sosial, menjadi kunci keberhasilan perusahaan.

"Tasyakuran ini juga menjadi kesempatan untuk mempererat rasa kepedulian sosial dan menunjukkan rasa syukur. Sebagai bagian dari peringatan HUT ke-24, PLN Icon Plus memberikan santunan kepada 24 yayasan dan lembaga sosial lainnya secara serentak di seluruh Indonesia, sebagai bentuk komitmen perusahaan terhadap program TJSL," ungkap Ari Rahmat Indra Cahyadi.

Abdul Rahman Tinambunan, SAg., MM., Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Cipayung, mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas kepedulian sosial dari PLN Icon Plus.

"Muhammadiyah Cipayung saat ini tengah giat dalam program pembinaan dan pemberdayaan anak yatim, piatu, dan dhuafa melalui empat pilar, yakni Bimbingan Tahsin dan Tahfidz, Bimbingan Belajar untuk anak SD-SMA, Bimbel Khusus IT, dan Pelatihan Silat Tapak Suci. Kami berharap melalui 4 pilar ini, anak-anak yang kurang berdaya bisa memiliki pengetahuan agama, umum, serta keterampilan IT yang bermanfaat. Selain itu, pelatihan silat Tapak Suci diharapkan dapat melahirkan generasi yang sehat, kuat, dan berkarakter," jelas Abdul Rahman.

Selain pembinaan anak-anak, Muhammadiyah Cipayung juga aktif dalam program pelayanan sosial untuk lansia melalui Muhammadiyah Senior Care (MSC). MSC bertujuan meningkatkan kualitas hidup lansia dengan pendekatan non-panti, termasuk kajian agama, bantuan sosial, dan pendampingan kesehatan untuk mengurangi problematika sosial di kalangan lansia.

Abdul Rahman berharap bahwa program TJSL seperti ini dapat terus berlanjut, tidak hanya pada momen HUT perusahaan, tetapi juga pada bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri. Ia juga berharap kegiatan sosial seperti ini dapat menjadi contoh bagi perusahaan swasta, BUMN, dan anak perusahaannya dalam memberikan dampak positif bagi masyarakat. (Hendra/Fab)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) menandatangani nota kesepahaman....

Suara Muhammadiyah

7 June 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Di PAUD yang berkualitas, setiap anak didampingi agar bertumbuh dan....

Suara Muhammadiyah

26 October 2024

Berita

WONOGIRI, Suara Muhammadiyah - Pondok Pesantren Muhammadiyah Green School SMA Muhammadiyah 1 Wonogir....

Suara Muhammadiyah

23 June 2024

Berita

SOLO­, Suara Muhammadiyah Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) merupakan salah satu ba....

Suara Muhammadiyah

10 October 2023

Berita

SOLO, Suara Muhammadiyah – Ternyata ada tiga macam dalam Al-Quran yang masuk istllah bullying.....

Suara Muhammadiyah

6 October 2023

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah