Muhammadiyah Jepara Awali Berkegiatan Kunjungi Pemkab

Publish

20 September 2023

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
617
PDM Jepara

PDM Jepara

JEPARA, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Jepara Jawa Tengah Periode muktamar ke 48 Tahun 2022 sd 2027, mengawali kegiatan, kunjungi Pemerintah Kabupaten setempat, pada hari Rabu 20/09/2023 M bertepatan dengan 5 Rabi’ul Awal 1445 H.

Bertempat di Ruang Kerja Sekda Jepara, ditemui Sekretaris Daerah, Edy Sujatmiko. Sedianya akan diterima oleh PLT Bupati, namun ada acara yang tidak dapat ditinggalkan sehingga mewakilkan, serta didampingi oleh beberapa pejabat yaitu dari Kemenag Jepara KH Badrudin, Kepala Diskominfo Arif Darmawan, Kabag Kesra Jepara Bambang Lelono, Kabag Umum Anjar Jambore dan Bakesbangpol Ikrar Setiya Dinata.

Hadir dari PDM Jepara, Ketua KH Fahrurrozi didampingi sekretaris H.Hanbali, para Wakil Ketua, H.Asep Sutisna, H,Aris Sebastian, HM Tresno, Gardana Pujakesuma. Dalam audiensi ini, PDM mengajak ortom khusus yaitu Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Hadir Wakil Ketua Khumaidah, Liscorini, Deny Ana I’tikafia dan sekretaris Henny Fransiska.

Dalam sambutannya KH Fahrurrozi mengutarakan maksud kedatangannya bahwa,”Pada kepemimpinan periode baru ini, para pimpinan baik muhammadiyah maupun aisyiyah mohon doa restu melangkah untuk melaksanakan program kerja juga mohon bimbingannya apabila ada kegiatan yang bisa disinergikan baik di muhammadiyah maupun aisyiyah insyaallah siap berpartisipasi, dalam waktu dekat juga akan mengadakan kunjungan ke Kemenag, haturnya.

Menurut Wakil Ketua PDA Jepara Khumaidah menyatakan bahwa,”Aisyiyah juga mohon dukungannya, sebagai perempuan berkemajuan saat ini sedang merenovasi kantor PDA dan kedai juga terimakasih kepada Sekda Jepara yang selama ini telah banyak berperan aktif dalam pengembangan RS Aisyiyah PKU Jepara.”terangmya.

Sekda Jepara dalam menyambut para tamunya, menyatakan,”Selama ini Muhammadiyah beserta ortomnya dinilai baik dalam mensupport kegiatan di lingkungan pemerintahan, harapan ke depam salah satu kegiatannya adalah turut serta berpartisipasi bagaimana caranya agar masalah stunting mendapatkan solusi terbaik,” ujarnya.

Lebih lanjut Sekda Jepara meminta,”Tetap saling menjaga sikap jelang tahun politik, semua bantuan dari Pemkab Jepara semaksimal mungkin, proporsional dengan ormas yang lain, kami menyampaikan apa adanya, demi kondusifitas di semua jejaring,” tegasnya.

Acara diakhiri dengan beramah tamah, pihak muhammadiyah menyerahkan cinderamata oleh KH Fahrurrozi selaku ketua PDM dan diterima sekda Jepara disaksikan para hadirin. (Dafia)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

SEMARANG, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) kembali menorehkan prestas....

Suara Muhammadiyah

21 September 2024

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassa....

Suara Muhammadiyah

22 May 2024

Berita

BANYUMAS, Suara Muhammadiyah - Mengantisipasi kenaikan harga beras menjelang bulan suci Ramadan....

Suara Muhammadiyah

10 March 2024

Berita

Download Logo Milad Aisyiyah ke-107 YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Pada 19 Mei 2024 gerakan dakwa....

Suara Muhammadiyah

15 May 2024

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA (Uhamka) menggelar Seminar da....

Suara Muhammadiyah

17 January 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah