PCM Tersono Adakan Pembekalan Guru dan Sosialisasi GIP 111

Publish

28 November 2023
pcm

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
287
Foto Istimewa

Foto Istimewa

BATANG, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Cabang Muhammadiyah Tersono Daerah Batang gelar pembekalan terhadap tenaga pendidik dan kependidikan sekolah Muhammadiyah se-cabang Tersono daerah Batang. Dihadiri oleh sekitar 100 Tenaga pendidik dan kependidikan serta pimpinan AUM se cabang Tersono. 

Acara tersebut dilaksanakan pada tanggal 25 November 2023 yang juga bertepatan dengan peringatan Hari Guru Nasional, juga masih dalam suasana Milad Muhammadiyah yang ke-111. 

Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Tersono, Akhmat Musbihin dalam sambutanya mengatakan bahwa pentingnya acara silaturrohim oleh semua guru Muhammadiyah yang ada di Cabang Tersono guna mempererat persaudaraan antar guru Muhammadiyah di cabang Tersono juga dalam rangka membangun kualitas SDM Indonesia bisa dimulai dari instansi atau lembaga pendidikan Muhammadiyah. 

Dalam sambutanya Akhmat Musbihin selaku ketua PCM Tersono juga mensosialisasikan Gerakan Infaq Pendidikan / GIP 111 yang langsung di bawah koordinasi Pimpinan Pusat Muhammadiyah. Sebagaimana diketahui, instansi pendidikan muhammadiyah membuka peluang untuk pemerataan akses pendidikan bagi seluruh bangsa.

Acara tersebut dilanjutkan dengan tausiyah serta motivasi oleh Ustd. Ahmad Fatihin M.Si yang juga merupakan ketua majlis tarjih Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Batang. Dalam tausiyah nya, Ustd. Ahmad Fatihin menyampaikan bahwa guru di lembaga pendidikan muhammadiyah harus bisa menjadi lokomotif pergerakan dakwah muhammadiyah. Jadi tugas guru tidak hanya mengajar di sekolah saja, namun harus mampu menjadi penggerak dakwah amar ma’ruf nahi mungkar dalam persyarikatan muhammadiyah.

Acara ini diakhiri dengan ramah-tamah PCM Tersono bersama semua peserta, yang menjadi puncak momentum dalam kegiatan ini.

Ikut memberi testimoni acara tersebut yaitu Ibu Ernawati,  yang merupakan Guru di SD Muhammadiyah Kranggan, Tersono, Batang mengatakan acaranya sangat bagus, dan sangat berkesan. Bahkan sebenarnya perlu dirutinkan bagi para pendidik dan tenaga kependidikan di Cabang Muhammadiyah Tersono untuk dipertemukan dalam suasana ceria penuh motivasi.

Karena pekerjaan sebagai pendidik itu rentan dengan stress dan rasa lelah. Ketika berkumpul sesama pendidik di sekolah muhammadiyah bisa guyon bareng, sharing kendala yang dihadapi, bahkan saling curhat urusan dapur he he he. Juga akan memberi semangat yang baru untuk istiqomah berdakwah lewat bidang pendidikan. (M.Zakki)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Lembaga Pengembangan Studi Islam (LPSI) Universitas Ahmad Dahlan me....

Suara Muhammadiyah

10 July 2024

Berita

BERAU, Suara Muhammadiyah -Holding Suara Muhammadiyah, PT Syarikat Cahaya Media, secara resmi akan m....

Suara Muhammadiyah

5 October 2023

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Ketua Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (DPP IMM), Ba....

Suara Muhammadiyah

23 November 2023

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Program Studi (S3) Doktor Pendidikan Bahasa Indonesia di Sekolah Pasca....

Suara Muhammadiyah

21 April 2024

Berita

KUDUS, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Kudus (UMKU) merayakan momen kebersamaan dan si....

Suara Muhammadiyah

22 April 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah