Sarasehan Alumni Mu'allimin Diwarnai Cerita Lucu

Publish

28 November 2023

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
462
Foto Istimewa

Foto Istimewa

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Alumni lintas angkatan Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta mengikuti sarasehan alumni Milad Mu'allimin ke-105 di Aula Kampus Induk Mu'allimin, Jl Letjen Suparman, Yogyakarta, Selasa (28/11/2023), dibuka Direktur Mu'allimin Aly Aulia. Hadir Alfian Darmawan dan Khoiruddin Bashori.

Kegiatan yang dipandu Miftahul Haq menampilkan pembicara Dr. Ashabul Kahfi, M.Ag. (Komisi VIII DPR RI), Drs. H. Qomaru Zaman, M.A. (Wakil Walikota Metro Lampung) dan Untung Basuki Rachmat, S.Ag. (DPRD Kabupaten Sleman).

Di sela-sela kunker di wilayah Pemkab Kulon Progo, Ashabul Kahfi (alumni 1979) menyempatkan hadir dalam sarasehan alumni Mu'allimin dalam rangka Milad ke-105 Mu'allimin. "Ada hal yang berkesan selama di Mu'allimin, yaitu sebuah pelajaran spiritual," kata Ashabul Kahfi.

Menurut Ashabul Kahfi, hal yang membanggakan pandangan masyarakat terhadap lembaga pendidikan keagamaan itu jauh berbeda dengan 20 tahun lalu. "Waktu itu hanya menjadi kelas dua atau alternatif saja," kelakarnya.

Bagi Ashabul Kahfi, potensi lembaga pendidikan keagamaan tidak jauh berbeda dengan lainnya. "Madrasah atau pesantren diinisiasi atau dibangun masyarakat, berbeda dengan lembaga pendidikan umum yang dilakukan pemerintah," katanya.

Wakil Walikota Metro, Drs. H. Qomaru Zaman, M.A., ketika sampaikan perjalanan hidupnya merasa trenyuh ketika bisa hadir di Mu'allimin yang menyimpan cerita-cerita lucu.

"Bicara tentang potensi, kemampuan dan harapan, lulusan Mu'allimin lebih hebat. Dan sesungguhnya banyak cerita inspiratif dari Mu'allimin agar bisa berbuat kebaikan bagi NKRI di mana saja," kata Qomaru Zaman.

Alumni yang mengidolakan gurunya Zamzuri Umar dan Hamdan Hambali, tidak cerita masa lalu. Bagi Untung Basuki Rachmat, pesantren berbeda dengan pendidikan. "Persoalannya ada undang-undang yang tidak bisa dilakukan di daerah karena kewenangan tidak diberikan," kata Untung yang masuk di dunia politik pada 1999.

Kegiatan diakhiri dengan pendapat Alfian Darmawan yang bercerita soal dirinya berkecimpung di dunia politik. "Mu'allimin memberi saya sebuah semangat keberanian," kata Alfian.

Bagi Alfian, dakwah yang paling efektif adalah sesungguhnya lewat politik. Makanya pada kesempatan itu Alfian sangat senang ketemu alumni muda yang geluti bidang politik. "Kedepannya agar menjadi politikus yang bermanfaat," kata Alfian.

Suasana sarasehan alumni menjadi mengharukan karena banyak di antara mereka baru bertemu untuk kali pertama setelah berpisah puluhan tahun lamanya.

Tak kalah menariknya Dr Achmad Berlian Yusuf, owner Klinik Berlian Limpung, sampaikan beberapa hal terkait perubahan hidup anak dan orang tua. "Ketika berdakwah tidak dengan ucapan, tapi perbuatan. Akhlak sebagai salah satu sarana untuk dakwah," kata Berlian Yusuf, yang menambahkan apapun hebatnya akan kembali kepada agama.

Bagi Berlian Yusuf, saat ini pentingnya memiliki anak dan disekolahkan di madrasah. "Salah satunya adalah di Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta," katanya.

Apalagi, lanjut Berlian, sekarang di Mu'allimin sudah dibuka jurusan unggulan dan internasional. "Yang unggul dan mampu menghasilkan siswanya untuk menjadi kader ulama, pemimpin dan pendidik," tandasnya.


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Musibah Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 6,8 menimpa Maroko Jum'at (8/....

Suara Muhammadiyah

10 September 2023

Berita

SUKOHARJO, Suara Muhammadiyah - Gedung Balai Desa Pondok Grogol menjadi ruang dan waktu berlangsungn....

Suara Muhammadiyah

22 January 2024

Berita

PEKANBARU, Suara Muhammadiyah – Guna peningkatan kompetensi profesional dosen dalam memangku j....

Suara Muhammadiyah

7 November 2024

Berita

MEDAN, Suara Muhammadiyah - Rumah gedek yang nyaris rubuh itu memang sudah tak layak huni. Bu Hasnah....

Suara Muhammadiyah

19 December 2023

Berita

KAMPA, Suara Muhammadiyah – Ribuan jamaah hadir pada acara tabligh akbar bersama Mufti Negeri ....

Suara Muhammadiyah

17 September 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah