SD Birrul Walidain Muhammadiyah Lakukan Kerjasama Internasional

Publish

7 June 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
270
Foto Istimewa

Foto Istimewa

SELANGOR, Suara Muhammadiyah - SD Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen melaksanakan penandatangan Kerjasama dengan Internasional Islamic School Malaysia (IISM), Kamis, 6 Juni 2024.

Kegiatan yang berlangsung di Selangor - Malaysia ini dilakukan langsung oleh Kepala Sekolah dari masing - masing lembaga.

Dengan kerjasama ini kedua pihak bersepakat untuk saling meningkatkan kualitas masing - masing lembaga.
Bentuk kegiatan dapat berupa magang guru antar lembaga, _student immersion_ maupun seminar pendidikan bersama.

Dalam sambutan Ibu Kepala Sekolah IISM, Cikgu Norhijjah bin Mohd Zin menyampaikan, IISM adalah lembaga dibawah IIUM (Internasional Islamic Univercity Malaysia) dalam program internasional.

Sekolah ini saat ini memiliki siswa yang berasal dari 36 negara. Sehingga menggunakan bahasa inggris sebagai pengantar dalam semua mata pelajarannya.

Maka kerjasama ini sangat tepat sebagai bagian untuk mengembangkan program internasional di masing - masing lembaga.

SD Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen saat  ini mengembangkan Program Internasional dengan pendekatan kurikulum UK.
Dengan adanya program ini diharapkan santri SD Birrul menguasai Bahasa Inggris, Matematika dan IPA berstandart Internasional.

Selain itu tentunya kunjungan ini juga bertujuan untuk pembahasan teknis kegiatan _student immersion_ santri SD Birrul ke IISM.

Kegiatan ini diakhiri dengan melihat langsung kegiatan pembelajaran dan fasilitasnya. "Bagi SD Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen, kerjasama ini selaras dengan Internasional Class Program" kata Annas Sayyidina di sela - sela acara penandatangan MoU tersebut. 


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Prospek Ekonomi Indonesia dinilai masih positif di tahun 2024.....

Suara Muhammadiyah

11 December 2023

Berita

MEDAN, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) secara resmi melepas kont....

Suara Muhammadiyah

8 October 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Bidang Tabligh Kajian Keislaman Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Mahasis....

Suara Muhammadiyah

12 October 2024

Berita

SOLO, Suara Muhammadiyah - Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) mendapat Juara 3 da....

Suara Muhammadiyah

17 September 2023

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Dua pemenang undian umrah pada peringatan Milad ke 107 Muhammadiyah &....

Suara Muhammadiyah

18 September 2023

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah