Terpilih, Warsangka Ketua Baru BP Jaringan Wisata Muhammadiyah

Publish

19 November 2023

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
992
Ketua baru dan ketua lama BP JWM periode 2023-2027Foto Istimewa

Ketua baru dan ketua lama BP JWM periode 2023-2027Foto Istimewa

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Musyawarah Nasional (Munas) 1 Jaringan Wisata Muhammadiyah (JWM) yang berlangsung di SM Tower & Convention Yogyakarta, Jl KH Ahmad Dahlan, Yogyakarta, 17-19 November 2023, akhirnya memilih Warsangka sebagai Ketua BP JWM periode 2023-2027, dibantu Fathul Mufid (Sekretaris) dan Taufik Ridwan (Bendahara). Hal tersebut setelah 7 formatur: Fathul Mufid, Warsangka, Taufik Ridwan, Zalzulifa, Imam Wicaksono, Edwin Ismedi dan Tetra Budiarto Soetopo mengadakan musyawarah mufakat.

Dalam kesempatan itu sebanyak 54 orang pemilih dari 60 orang peserta melalui e-voting. Bagi Warsangka, peserta kebanyakan memilih dengan langsung, umum, bebas dan rahasia (luber).

"Tidak ada suap menyuap, tapi memilih dengan seikhlasnya dan ke depan semoga kepengurusan ini bisa menjalankan dengan amanah dan ikhlas," kata Warsangka yang menambahkan nantinya kepengurusan akan menentukan struktur pengurus BP JWM Periode 2023-2027.

Ketua lama Drs H Muhsin B Thoyib Arba mengucapkan selamat menjalankan tugas baru kepada Warsangka. "Semoga ke depan bisa menjalankan tugas dengan maksimal," kata Muhsin B Thoyib Arba.

Dalam Munas 1 JWM ada pula Seminar Nasional "Pariwisata Berkemajuan" dengan narasumber Tazbir Abdulah, H Riyanto Sofyan Dr Rajo Ampel Suku, Marissa Haque dan Hanum Salsabiela Rais.

Ke depan akan disusun strategi pengembangan pariwisata Indonesia. Mengerucutkan bahwa wisata Muhammadiyah mengambil STP (Segmentation, Targeting and Positioning) terkait label wisata halal dan pengembangan pariwisata Indonesia.

Selain itu akan terus memformulasikan ide dan gagasan pengembangan ekonomi berbasis wisata untuk mendukung geliat ekonomi di semua sektor.

Melalui JWM diharapkan bisa melahirkan entrepreneur yang mempunyai jaringan bisnis wisata dan hotel di Muhammadiyah. Selain juga membangun close lock ekonomi dari sisi aspek traveling di kalangan keluarga besar Muhammadiyah. (af/riz)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) menyelenggarakan Cultural Excha....

Suara Muhammadiyah

13 January 2025

Berita

MEDAN, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Muhammadiyah dan Aisyiyah Cabang Medan Denai menggelar kegiatan....

Suara Muhammadiyah

2 April 2024

Berita

SYDNEY, Suara Muhammadiyah — Muhammadiyah New South Wales (NSW) Australia menggelar Musyawarah....

Suara Muhammadiyah

12 December 2023

Berita

SURAKARTA, Suara Muhammadiyah - Dalam mewujudkan generasi robbani yang berdaya dan berkarya, SMP Muh....

Suara Muhammadiyah

27 March 2024

Berita

10 PTMA Dengan Impact Rank Website Tertinggi se-Indonesia Impact Website Secara Umum Pengertian Im....

Suara Muhammadiyah

9 February 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah