Haedar Nashir Ajak SM Perluas Amal Usahanya di Akar Rumput

Publish

30 December 2023

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
443
Doc. Istimewa

Doc. Istimewa

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Suara Muhammadiyah (SM) mengadakan Pesta Rakyat untuk Negeri dalam rangka memeriahkan libur akhir tahun 2023 pada Sabtu-Ahad (30-31/12). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Halaman Parkir Grha SM Yogyakarta.

Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof Dr KH Haedar Nashir, MSi menyebut penyelenggaraan tersebut membuktikan bahwa SM telah sukses menciptakan pelbagai aktivitas populer dan menarik. Aktivitas yang tidak hanya diperuntukan bagi warga Persyarikatan, tetapi untuk kalangan warga masyarakat secara luas.

“SM telah merintis sebanyak aktivitas di bidang usaha atau amal usaha sekaligus juga aktivitas sosial-kemasyarakatan dan gerakan literasi. Maka menjadi suatu keniscayaan ketika SM yang dikomandoi oleh saudara Deni Asy’ari dan kawan-kawan menghadirkan program bazar untuk rakyat negeri yang sangat baik ini,” ujarnya.

Haedar sangat mengharapkan kegiatan tersebut bukan hanya sekadar seremonial semata, tetapi dapat menyerap nilai-nilai kemaslahatan. Baginya, kegiatan semacam ini sangat kreatif untuk dijadikan spirit memperluas usaha SM di masa depan.

“Kami harapkan bahwa aktivitas ini memiliki banyak kegunaan (kemanfaatan) terutama bagi SM akan menjadi arena yang semakin memperluas usahanya sebagai wujud dari membangun dan membesarkan amal usaha Persyarikatan Muhammadiyah menuju Muhammadiyah unggul dan berkemajuan di bidang ekonomi, literasi, dan aktivitas sosial-kemasyarakatan lainnya,” katanya.

Haedar menjelaskan kegiatan kreatif ini sebagai ajang untuk memajukan dan memobilisasi potensi Persyarikatan Muhammadiyah. Lebih dari dari itu, juga hendak memperkuat jangkar perekonomian dengan melibatkan kalangan generasi muda.

“Maka kita akan terus melakukan ikhtiar memobilisasi potensi Persyarikatan Muhammadiyah di pusat kelahirannya, yakni Yogyakarta. Dengan melibatkan berbagai kalangan termasuk generasi belia dan anak-anak, maka kita harapkan Muhammadiyah makin menyasar dan menempatkan generasi baru ini sebagai bagian tak terpisahkan dari gerakan dakwahnya,” tuturnya.

Haedar menyebut Muhammadiyah terus memperluas secara sentrifugal upaya strategis dalam rangka memajukan kehidupan umat dan bangsa. Muhammadiyah melakukannya lewat koridor membangun pusat-pusat keunggulan di pelbagai bidang amal usaha yang dirintisnya.

“Kita terus membangun pusat-pusat keunggulan dan pusat-pusat aktivitas yang semakin Muhammadiyah mengakar di masyarakat Indonesia sebagai gerakan dakwah dan tajdid yang membawa kemajuan hidup di berbagai aspek kehidupan berdasarkan ajaran Islam,” tandasnya. (Cris)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

MEDAN, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) mengikuti ekspo pendidika....

Suara Muhammadiyah

6 March 2024

Berita

Dukung UMKM dan Pendataan Anggota Muhammadiyah  JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Badan Pembina Ha....

Suara Muhammadiyah

7 September 2024

Berita

LAMONGAN, Suara Muhammadiyah - Masih dalam rangkaian Ramadan Ceria, Universitas Muhammadiyah Malang ....

Suara Muhammadiyah

4 April 2024

Berita

BTM Amman Magelang Bangun Visi Transformasi Digital Setelah melakukan Rapat Anggota Tahunan (RAT) X....

Suara Muhammadiyah

17 March 2024

Berita

PURWOREJO, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Daerah 'Aisyiyah (PDA)  Kabupaten Purworejo menggelar ....

Suara Muhammadiyah

29 June 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah