Hunting Turis ke Candi Prambanan, Siswa SMP Muhammadiyah PK Solo Uji Kemampuan Berbahasa Asing

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
291
Hunting siswa SMP Muhammadiyah PK Solo

Hunting siswa SMP Muhammadiyah PK Solo

PRAMBANAN, Suara Muhammadiyah - Siswa SMP Muhammadiyah Program Khusus (PK) Kottabarat Surakarta menjalani pengalaman unik dan menantang dalam kegiatan Hunting Tourist bertema Global Talks, Local Walks pada Sabtu(1/2/2025). Bertempat di Candi Prambanan, kegiatan ini diikuti oleh 62 siswa, didampingi oleh Kepala Sekolah serta lima guru pendamping.

Dalam kegiatan ini, para siswa diwajibkan mewawancarai turis asing menggunakan bahasa Inggris. Hasil wawancara tersebut nantinya akan disusun dalam laporan sebagai bagian dari pembelajaran Internasional Class Program (ICP).
“Kegiatan hunting tourist ini bertujuan melatih kemampuan berbahasa Inggris siswa agar lebih lancar dan percaya diri saat berkomunikasi dengan orang lain,” ujar salah satu guru pendamping, Fadhila Arsyad.

Candi Prambanan dipilih sebagai lokasi karena merupakan destinasi wisata populer yang banyak dikunjungi turis mancanegara. Para siswa dibagi menjadi beberapa kelompok kecil yang terdiri atas empat hingga lima orang. Setiap kelompok ditugaskan untuk mewawancarai dan merekam perbincangan dengan minimal dua turis asing.

Kepala SMP Muhammadiyah PK, Muhdiyatmoko, yang turut mendampingi kegiatan, mengapresiasi antusiasme para siswa. “Kegiatan ini sangat bermanfaat karena memberikan pengalaman langsung bagi siswa dalam berkomunikasi dengan native speaker. Ini tidak hanya meningkatkan keterampilan bahasa Inggris mereka, tetapi juga membangun rasa percaya diri,” ungkapnya.

Dengan kegiatan ini, SMP Muhammadiyah PK terus berupaya menghadirkan metode pembelajaran yang inovatif dan aplikatif sehingga siswa dapat belajar dengan cara yang menyenangkan sekaligus bermanfaat di dunia nyata. Setelah hunting turis, para siswa berkesplorasi dan menikmati aktivitas di Kids Fun. (diko)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

KLATEN, Suara Muhammadiyah - Linda Trilestari Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Kla....

Suara Muhammadiyah

29 December 2023

Berita

BANTUL, Suara Muhammadiyah - Lembaga Dakwah Komunitas PWM DIY selenggarakan dakwah berbasis komunita....

Suara Muhammadiyah

14 October 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Sharia Economic Week (SEW) XII yang diselenggarakan oleh Himp....

Suara Muhammadiyah

19 May 2024

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Rapat Senat Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar telah mengesa....

Suara Muhammadiyah

11 June 2024

Berita

DEPOK, Suara Muhammadiyah - Perempuan memiliki peran penting menghadapi tantangan global. Pesan....

Suara Muhammadiyah

15 October 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah