KSU Amanah Aisyiyah Kalteng Terus Berinovasi untuk Perekonomian Umat

Publish

12 December 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
175
Dok Istimewa

Dok Istimewa

PALANGKARAYA, Suara Muhammadiyah - Majelis Ekonomi Pimpinan Wilayah Aisyiyah Kalimantan Tengah (PWA Kalteng), kedatangan tim dari PT Surveyor Indonesia dalam kegiatan Pendataan Koperasi Usaha Simpan Pinjam oleh Kementerian Koperasi dan UKM pada hari Senin, 9/12 serta pada Rabu, 11/12 mendapatkan kunjungan dari  Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kota Palangka Raya, dikantor Koperasi Serba Usaha (KSU) Amanah Aisyiyah, yang beralamat dijalan RTA. Mikono KM. 1,5. Kampus Muhamadiyah Palangkaraya. 

Dalam kegiatan kunjungan ini langsung di pimpin oleh Jayani Simarmata, SE. (ketua Dekompinda), Emmilia Susanty, S. Pi (sekretaris), Hamriyani Damanik, SE (anggota ) dan Masmuliani, SE.(anggota), dan langsung diterima oleh Mujibah S. Ag (ketua koperasi), Nur Fitriani ST MMR (sekretaris), Siti Marhamah, S.Pd. (bendahara), Anisa Meutia (Pengawas). serta Sri Mulyanti, S.Pd (wakil ketua PWA kalteng).

Mujibah,S.Ag. menyampaikan terima kasih kepada PT Surveyor Indonesia selaku Verifikator dan Dekopinda Kota Palangka Raya atas kunjungan ke  Koperasi Serba Usaha (KSU) Amanah Aisyiyah PWA Kalteng sehingga dengan kunjungan ini kami didukung serta diajarkan bagaimana mengelola koperasi yang berkemajuan sehingga menjadi wadah untuk memberdayakan perekonomian para anggotanya.

“koperasi ini diharapkan dapat menjadi wadah untuk memberdayakan perekonomian para anggota khusus warga muhammadiyah dan masyarakat pada umumnya, sehingga kami berkomitmen menjadikan koperasi ini maju dan memajukan” ujarnya.

Sementara Sri Mulyanti, menyampaikan Koperasi Serba Usaha (KSU) Amanah Aisyiyah PWA Kalteng terus berbenah sehingga adanya koperasi ini bisa bermanfaat untuk masyarakat dan harus bisa terus berinovasi untuk mengembangkan karena ini amanat yang di berikan kepada pengurus. “Saya mengapresiasi kinerja para pengurus yang maksimal, dan berharap KSU Amanah Aisyiyah dapat bermanfaat untuk masyarakat, dan selaku wakil PWA kalteng mengucapkan terima kasih atas bimbingan dari Dekompinda Palangka Raya ”

Ditambahkan Jayani Simarmata, SE. menyampaikan Koperasi Serba Usaha (KSU) Amanah Aisyiyah ini, dari tahun ketahun sudah mulai ada peningkatan dari jumlah anggota, serta sudah mulai merapikan terkait dengan administrasinya (kelengkapan). “ Kami mengapresiasi anggota bertambah dan SHU naik lebih dari 58%. Kami berharap untuk terus berbenah serta melengkapi administrasi, seperti dibuatkan pedoman operasional, aplikasi keuangan yang berbasis elektronik.  Semoga terus bergerak berinovasi agar ke depan lebih maju lagi,” ujarnya. (mf)

 

 

 

 


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

MEDAN, Suara Muhammadiyah - Lembaga Bahasa Indonesia untuk Penutur Asing (BIPA) UMSU sukses menggela....

Suara Muhammadiyah

29 October 2024

Berita

PURWOKERTO, Suara Muhammadiyah - Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) menggel....

Suara Muhammadiyah

15 March 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Rapat Kerja Wilayah (RAKERWIL) LAZISMU DIY 2025 resmi dimulai....

Suara Muhammadiyah

17 January 2025

Berita

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Pada saat umat Muslim sedang bersiap untuk melaksanakan ibadah sholat ....

Suara Muhammadiyah

17 June 2024

Berita

PALANGKARAYA, Suara Muhammadiyah - Majelis Ekonomi Pimpinan Wilayah Aisyiyah Kalimantan Tengah (PWA ....

Suara Muhammadiyah

12 December 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah