YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Sebagai apresiasi sekolah kepada siswa berprestasi berkompetisi di Olimpic Ahmad Dahlan (OlympicAD) VII, baik di tingkat kota, provinsi, dan nasional, SMK Muhammadiyah 1 Yogyakarta (SMK Muhiyo) memberikan penghargaan beasiswa pendidikan. Penyerahan penghargaan ini dilaksanakan saat Syawalan Idul Fitri 1445 H, Senin (22/4) di Lapangan Terpadu SMK Muhiyo.
Dalam sambutannya, Kepala Sekolah SMK Muhiyo Widi Astuti, SPd., MPd menyampaikan terima kasih kepada guru yang telah mendampingi siswa pada ajang OlympicAD VII. Berkat kerja keras dari guru pendamping itu, siswa SMK Muhiyo berhasil meraih kejuaraan yang membanggakan.
“Alhamdulillah siswa-siswi SMK Muhiyo untuk tahun ini luar biasa dalam mengukir prestasi. Ada 37 siswa yang berhasil juara meraih juara OiympicAD tingkat kota, wilayah (provinsi), dan tingkat nasional,” ujarnya.
Widi mengucapkan terima kasih atas perjuangan begitu rupa yang telah dilakukan oleh siswa dalam mengikuti kompetisi tersebut. Raihan prestasi ini, tidak terlepas dari dedikasi guru pendamping yang senantiasa membimbing, membina, memotivasi, dan menggembleng siswa-siswinya, sehingga mampu mengukir prestasi yang membanggakan.
“Terima kasih untuk anak-anakku semua yang telah mengukir prestasi dari berbagai bidang lomba. Dan tentu saja bapak ibu guru pembimbing khususnya, dan umumnya semua bapak ibu guru dan karyawan yang telah mendukung dan memotivasi, sehingga anak-anak kita bisa memberikan prestasi luar biasa,” ucapnya.
Widi mengungkapkan setidaknya dalam OlympicAD VII ini, SMK Muhiyo berprestasi di 14 cabang lomba. Semua ini, lanjut Widi, sebagai representasi dari perjuangan berdarah-darah untuk bisa mencapai puncak kejayaan sebagaimana yang diharapkan.
“Dari semua bidang lomba, ada 14 bidang lomba yang bisa kita raih. Dan sampai ditingkat nasional berangkat ke Bandung dengan berjuang berdarah-darah. Semuanya untuk nama baik SMK Muhiyo,” ungkapnya.
Maka dari itu, pihaknya memberikan beasiswa pendidikan kepada siswa yang telah mengukir prestasi. Tak sampai disitu, guru pendamping juga mendapatkan penghargaan dari sekolah sebagai atensi khusus atas dedikasinya membimbing siswa-siswinya sampai meraih prestasi yang membanggakan tersebut.
“Pada kesempatan yang baik ini, sekolah ingin memberikan reward kepada anak-anakku semua yang telah memberikan prestasi, termasuk kelas 10 yang kemarin ketika PPDB berhasil hafiz dari beberapa juz, juga akan kami berikan penghargaan,” sebutnya.
Selain siswa, sekolah juga memberikan penghargaan kepada guru pendamping. Antara lain Apsari Murbiyani, SPd pembimbing Lomba News Reading, Eko Priyo Triasmoro, ST pembimbing Lomba Informatika, Achmad Khoirul Anam, SSos pembimbing Lomba Film Indie. Maka, Widi mengharapkan ke depan guru SMK Muhiyo terus mendidik siswa agar bisa mencetak prestasi yang lebih membanggakan.
“Termasuk (penghargaan) kepada bapak ibu guru yang bisa memberikan torehan prestasi kepada sekolah. Semoga rasa syukur kita bisa membuahkan (prestasi) yang lebih baik lagi dan menambah semangat kita semua,” tandasnya.
Perwakilan siswa penerima penghargaan Alisha Nur A'ini mengaku bangga dan berterima kasih kepada sekolah yang telah memberikan beasiswa tersebut. Dengan beasiswa ini, Ia akan terus berupaya menghasilkan prestasi yang jauh makin unggul.
“Alhamdulillah Terimakasih kepada Sekolah atas penghargaan beasiswa pendidikan untuk siswa yang berprestasi. Saya juga sangat berterimakasih kepada Pak Anam dan Bu Novia yang sudah memberikan bimbingan dan kepercayaan untuk saya,” ungkap siswi jurusan Broadcasting itu.
Seturut dengan itu, perwakilan guru penerima penghargaan Apsari menyampaikan terima kasih juga atas penghargaan tersebut. Dengan penghargaan ini, memecut Guru Bahasa Inggris ini bisa lebih bersemangat mencetak siswa berprestasi demi SMK Muhiyo yang makin berkemajuan.
“Penghargaan tersebut bukan hanya untuk saya saja, tetapi juga untuk siswa-siswa yang telah bekerja keras dan berjuang dalam perlombaan. Saya berterimakasih atas kepercayaan yang diberikan kepada saya untuk membimbing siswa-siswa dalam mengikuti perlombaan. Semoga penghargaan ini menjadi motivasi bagi semua pihak untuk terus berjuang demi pendidikan yang lebih baik,” timpalnya. (Cris/Allegra)