Tingkatkan Kualitas SDM, UMGO Kuliahkan 14 Dosen Kedokteran

Publish

14 May 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
418
Istimewa

Istimewa

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Universitas Muhammadiyah Gorontalo (UMGO) bersama dengan 13 perguruan tinggi di Indonesia melakukan penandatanganan Kerjasama Pendidikan dengan Pascasarjana Universitas Hasanuddin (UNHAS), Makassar, Senin (13/05/2024).

Berlangsung di Aula Prof. Dr. Ir. Fachruddin Sekolah Pascasarjana Unhas, kerja sama tersebut terkait upaya membangun kolaborasi antar Unhas dengan beberapa PT khususnya dalam program Pascasarjana Unhas. 

Penandatanganan kerjasama ini dilakukan langsung oleh Rektor UMGO, Prof. Abd. Kadim Masaong dengan Dekan Sekolah Pascasarjana Prof. dr. Budu, Ph.D., Sp.M (K)., M.MedEd. bersama jajaran pimpinan dari perguruan tinggi yang menjalin kemitraan dan disaksikan langsung oleh Rektor Unhas, Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc.

"Penandatanganan kerjasama antara UMGO dengan Dekan Sekolah Pascasarjana Universitas Hasanuddin terkait untuk pengembangan SDM Kedokteran UMGO terutama bidang Ilmu Biomedik," Paparnya. 

Rektor Kadim melanjutkan, dimana UMGO mengirim 14 Dosen untuk melanjutkan kuliah S2 Biomedik di Unhas. "Kerjasama ini semakin mempekokoh komitmen Unhas mendukung Fakultas Kedokteran UMGO ke Depan. Implementasi dari kerjasama ini UMGO telah mengirim 14 orang dosen yang studi S2 Biomedik, mereka diharapkan bisa selesai studinya akhir tahun 2024 atau awal tahun 2025," Harapnya. 

Sementara itu, saat memberikan sambutan  Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa (JJ)  turut mengapresiasi atas kerjasama yang dilakukan oleh Sekolah Pascasarjana.

"Secara umum Unhas terbuka untuk membangun kemitraan dengan berbagai perguruan tinggi sebagai langkah bersama dalam mendorong kualitas mutu layanan pendidikan.Saya berharap kolaborasi ini bisa memberikan hasil yang positif dan kedepannya lebih diperluas dalam berbagai sektor,"Harap Prof Jamaluddin. 

Prof Budu juga memberikan gambaran tentang Sekolah Pascasarjana, termasuk Prodi Ilmu Biomedik yang dikelola. Ada 74 mahasiswa yang kami terima melalui kerjasama afirmasi pada prodi S2 Ilmu Biomedik.

"Kami harapkan, para mahasiswa yang terlibat bisa menyelesaikan studinya dengan baik. Kedepannya, kolaborasi ini bisa kita kembangkan bersama pada berbagai sektor lainnya," Tandasnya.

Adapun 13 perguruan tinggi yang menjalin kemitraan dengan Sekolah Pascasarjana Unhas diantaranya Universitas Aisyiyah (Unisa) Yogyakarta, Universitas Muhammadiyah Gorontalo, Universitas Muhammadiyah Kendari, Universitas Muhammadiyah Magelang, Universitas Muhammadiyah Palu, Universitas Balikpapan, Universitas Sulawesi Barat, Universitas Dayanu Ikhsanuddin, Universitas Muhammadiyah Palangkaraya, Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur, Universitas Muhammadiyah Metro Lampung, Universitas Muhammadiyah Mataram, dan Universitas Bumigoro Mataram NTB.

Turut hadir Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Prof. drg. Muhammad Ruslin, M.Kes., Ph.D., Sp.BM (K), para wakil dekan dan para ketua prodi lingkup Sekolah Pascasarjana Unhas, Rektor UMGO, Prof. Abd. Kadim Masaong didampingi oleh Wakil Dekan II FKIK UMGO, Ns. Andi Akifa Sudirman, M. Kep., Kepala Biro Administrasi Umum dan Keuangan Hj. Ramla Al-Katiri,M.Si beserta 12 Rektor PT lainnya.


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

KASONGAN, Suara Muhammadiyah - Lembaga Amil Zakat, Infak, dan Sedekah Muhammadiyah (LazisMu) Ka....

Suara Muhammadiyah

15 July 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof Dr H Haedar Nashi....

Suara Muhammadiyah

15 August 2024

Berita

BANDUNG, Suara Muhammadiyah – Content creator dan influencer asli Papua Ilham Ador turut meram....

Suara Muhammadiyah

17 January 2025

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah- Bagaimana cara sebuah sekolah dapat menciptakan lingkungan yang mera....

Suara Muhammadiyah

11 October 2023

Berita

PURBALINGGA, Suara Muhammadiyah – Moment melewati satu dasawarsa, Pondok Pesantren Modern Tahf....

Suara Muhammadiyah

29 October 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah