Workshop di MBS Pleret: Kapan Jadwal Unggah Konten Dakwah Digital?

Publish

15 June 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
275
Istimewa

Istimewa

BANTUL, Suara Muhammadiyah - Workshop Pemetaan dan Penjadwalan Unggah Konten yang merupakan salah satu rangkaian kegiatan PkM Penugasan dari Rektor UNY telah dilaksanakan di MBS Pleret pada Jumat (14/06/2024). 

Pada workshop yang ketiga ini, materi disampaikan oleh Dr. Titik Sudartinah, dosen Sastra Inggris UNY serta Qonita Labibah, mahasiswi Sastra Inggris UNY.
Kampus Dahromo MBS Pleret menjadi lokasi diselenggarakannya Workshop Pemetaan dan Penjadwalan Unggah Konten ini.

 Dengan desain workshop yang interaktif, peserta kegiatan diberikan kesempatan untuk berpartisipasi dalam diskusi secara aktif.
Di awal sesi, Dr. Titik Sudartinah menyampaikan materi pemetaan konten. Kegiatan PkM dengan anggota dosen dan mahasiswa S1 Sastra Inggris serta dua mahasiswa S2 UNY di MBS Pleret ini telah menghasilkan konten-konten dakwah Islami yang dibuat oleh para santriwan dan santriwati.

 Oleh karena itu, Dr. Titik Sudartinah menekankan bahwa konten-konten tersebut perlu dimanfaatkan oleh pihak MBS Pleret untuk meningkatkan produktivitas akun sosial media dengan penayangan aktif setiap hari.

 Disampaikan pula beberapa hasil editing konten yang dilakukan oleh tim PkM Penugasan UNY untuk meningkatkan kualitas konten yang telah dibuat oleh santriwan dan santriwati MBS Pleret.

Selanjutnya, materi utama terkait perencanaan dan penjadwalan unggah konten disampaikan oleh Qonita Labibah. Menjadi content creator memerlukan kemampuan planning yang baik. Maka dari itu, content creator membutuhkan penjadwalan yang detail dari proses pra-produksi, produksi, hingga post-produksi.

Qonita Labibah menjelaskan cara membuat kalender perencanaan dan penjadwalan unggah konten menggunakan Google Spreadsheet atau Microsoft Excel dan Google Document. Pembuatan kalender perencanaan dan penjadwalan unggah konten tidak memiliki aturan tetap atau terbatas pada satu template saja, tetapi dapat disesuaikan dengan kebutuhan. 

Setelah penyampaian materi, dilaksanakan praktik yang melibatkan peserta kegiatan workshop yang dipimpin oleh Dr. Titik Sudartinah. Pada sesi praktik ini, peserta kegiatan secara berkelompok melakukan penilaian serta pengecekan konten-konten yang telah dibuat sebelumnya oleh santriwan dan santriwati MBS Pleret. Melalui praktik ini, konten-konten yang sudah memiliki kualitas layak tayang dapat langsung dicantumkan pada kalender penjadwalan unggah konten. 

Konten direncanakan akan tayang 1 kali sehari di akun media sosial official MBS Pleret, baik pada platform Instagram, Tiktok, Facebook, maupun Youtube. Sesi praktik ini didampingi secara langsung oleh Qonita Labibah sehingga peserta kegiatan tidak kebingungan dan menemukan solusi atas kesulitannya. 

Setelah selesai berdiskusi, peserta kegiatan mempresentasikan hasil diskusi yang telah dilakukan secara berkelompok.
Pada akhir sesi workshop, dibacakan pengumuman pemenang dan pembagian hadiah yang dipimpin oleh Prof. Erna Andriyanti, yang merupakan ketua tim PkM Penugasan.

Sebelum mengumumkan pemenang, disampaikan beberapa kriteria kualitas konten yang layak tayang sekaligus diberikan saran dan masukan untuk pembuatan konten ke depannya.

Berdasarkan pertimbangan yang mencakup kriteria tersebut, terpilih 10 pemenang dengan 4 konten untuk kategori Non-Video dan 6 konten untuk kategori Video. MBS Pleret memberikan hadiah sebagai apresiasi kepada santriwan dan santriwati yang menghasilkan karya-karya kreatif tersebut, yang menginspirasi orang untuk berbuat kebaikan. 

Tim PkM Penugasan UNY juga memberikan apresiasi kepada 2 santriwan yang dinilai memiliki kemampuan unggul sebagai content creator. “Pada akhirnya, semuanya adalah pemenang karena sudah membuat konten untuk berdakwah.”, tutur Prof. Erna Andriyanti.

 Harapannya, program ini dapat memberikan kontribusi positif yang berkesinambungan, khususnya bagi MBS Pleret dalam perluasan dakwah melalui konten digital di media sosial. (sa)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

BANJARBARU, Suara Muhammadiyah -- Di penghujung Ramadan 1445 Hijiriah, Lazismu Banjarbaru bekerjasam....

Suara Muhammadiyah

14 May 2024

Berita

KUDUS, Suara Muhammadiyah - Tim atlet Tapak Suci (TS) Universitas Muhammadiyah Kudus (UMKU) kembali ....

Suara Muhammadiyah

22 May 2024

Berita

SUKABUMI, Suara Muhammadiyah – Pada Jum’at, 21 Juni 2024 telah dilaksanakan kegiatan Pen....

Suara Muhammadiyah

25 June 2024

Berita

SLEMAN, Suara Muhammadiyah – Majelis Pembinaan Kader dan Sumber Daya Insani (MPKSDI) Pimpinan ....

Suara Muhammadiyah

28 October 2023

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Ranting Muhammadiyah Dampang Bira Cabang Manggala Kota Makassar sukse....

Suara Muhammadiyah

20 November 2023

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah