Dihadiri 12 Negara FEB UMRI Sukses Gelar ICBISEA

Publish

2 December 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
544
Foto Istimewa

Foto Istimewa

PEKANBARU, Suara Muhammadiyah – Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) menggelar International Conference On Business Innovation, Social Sciences, Economics And Accounting (ICBISEA) 2024. Kegiatan yang diikuti Perguruan Tinggi (PT) dari 12 negara ini terdapat 58 peserta yang mempresentasikan hasil penelitian.

Rektor Umri Dr H Saidul Amin MA membuka ICBISEA melalui Zoom Meeting yang pelaksanaan kegiatannya digelar di Menara Dang Merdu pada Kamis (28/11) pagi. Ia mengapresiasi acara tersebut yang memberikan nilai tambah untuk kemajuan Umri. 

"Dalam konteks ini, sejalan dengan tema, maka kegiatan ini menjadi penting untuk membangun masa depan yang lebih baik. Dari perspektif Islam, aktivitas bisnis dan ekonomi tidak semata-mata bertujuan untuk mencari keuntungan, namun juga memerlukan tanggung jawab sosial yang mendalam, sehingga menciptakan masyarakat yang adil dan merata, meningkatkan kesejahteraan dan kebahagiaan semua orang," ujar Saidul Amin.

ICBESEA kali ini menghadirkan pembicara dari Cotabato State University Philipina Prof Dr Sema G Dilna, sementara dari Universiti Muhammadiyah Malaysia dihadiri Prof Rushami Zien Yusoff, serta dari Bank Riau Kepri Syariah oleh MA Suharto.

Dekan FEB Umri Mizan Asnawi SE MEc Dev mengatakan, ICBISEA merupakan seminar internasional. ’’Ini adalah pertama kali tingkat internasional. Merupakan kelanjutan seminar nasional sebelumnya yang dilaksanakan tiga kali berturut-turut tiap tahun. Ditingkatkan menjadi seminar internasional,’’ paparnya.

Tujuan seminar ini, kata Mizan, ingin memberikan wawasan tentang perkembangan ekonomi terkini termasuk dalam hal perbankan, keuangan dan lain-lain. ‘’Alhamdulillah seminar internasional diikuti dari berbagai negara,’’ terangnya

Diharapkan seminar ini menjadi agenda setiap tahun. Sudah menjadi bagian dari kewajiban kampus untuk melaksanakan seminar sebagai forum akademik dan sebagai pemenuhan persyaratan mencapai akreditasi unggul.

Dia juga memberikan informasi FEB Umri yang memiliki empat Prodi yakni Ekonomi Pembangunan, Akuntansi, Bisnis Digital dan Manajemen. ‘’Alhamdulillah yang baru selesai melaksanakan akreditasi manajemen dengan akreditasi unggul. Kita saat ini sedang mempersiapkan dua prodi yakni Prodi Ekonomi Pembangunan dan Akuntansi menuju akreditasi unggul,’’ ujarnya.

Senada dengan itu, Ketua Panitia ICBISEA Dwi Hastuti MM menyampaikan selamat datang terhadap peserta. Terima kasih kepada panitia dan BRK Syariah yang mensponsori acara tersebut. ‘’Semoga ini menjadi tempat untuk sharing, baik nasional maupun internasional,’’ urainya. (Muhansir)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Bulan Ramadhan tinggal menghitung hari. Pimpinan Pusat Muhamm....

Suara Muhammadiyah

17 February 2025

Berita

SURAKARTA, Suara Muhammadiyah - SMP Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat Solo borong 10 piala dala....

Suara Muhammadiyah

9 September 2024

Berita

BENGKULU, Suara Muhammadiyah - Upaya penguatan ideologi Al-Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK) pada mah....

Suara Muhammadiyah

30 June 2025

Berita

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah - Klinik Unismuh Medical Center (UMC) telah memperoleh pencapaian luar ....

Suara Muhammadiyah

13 November 2023

Berita

CILACAP, Suara Muhammadiyah - Pengurus Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Kesugihan Cilacap mengadak....

Suara Muhammadiyah

28 April 2025

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah