KKN Internasional di Malaysia, Mahasiswa UMRI Ikuti Bengkel Photography

Publish

8 August 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
400
Istimewa

Istimewa

KUALA LUMPUR, Suara Muhammadiyah – Setelah para mahasiswa Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) yang mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN) Internasional di Malaysia, Thailand, dan Saudi Arabia dilepas oleh Rektor Umri pada awal bulan Juli lalu, maka kelompok KKN Internasional di Malaysia mengikuti kegiatan Bengkel photography bertempat di Universiti Tun Abdul Razak (Unirazak) Malaysia. 

Para mahasiswa Umri yang melakukan KKN Internasional ini, selain menerapkan atau mengaplikasikan keterampilan dan ilmu pengetahuan dilokasi KKNnya, juga berkesempatan menimbal ilmu melalui kegiatan pelatihan basic photography. Kegiatan yang diselenggarakan oleh TVET Unirazak ini, untuk membentuk dan memberdayakan pemuda dan generasi muda agar memiliki karakteristik dan kemampuan berkontribusi terhadap pembangunan berkelanjutan, kesejahteraan masyarakat, tingkat dan aktivitas inovasi dan kewirausahaan. Sehingga, pelaksaan kegiatan ini dapat berlangsung dengan lancar dan penuh antusiasme dari mahasiswa Umri

Acara yang ini dipandu oleh pemateri berbakat, Ts. Azlin Shah Bin Zainal Abidin yang merupakan Senior Director di Akademi TVET Unirazak. Dalam paparannya, Ts. Azlin Shah memberikan wawasan yang menarik tentang dunia fotografi kepada para mahasiswa. Dengan keahliannya, Ts. Azlin Shah memperkenalkan berbagai aspek teknis dan artistik dalam penggunaan kamera, termasuk fungsi dan fitur dari berbagai alat yang tersedia. 

Para peserta diajak untuk terjun langsung dalam sesi praktek, di mana mereka diberi kesempatan untuk mencoba memotret objek dengan menggunakan kamera. Ini memberikan pengalaman berharga bagi mahasiswa untuk mengeksplorasi dan mengasah keterampilan fotografi mereka. Selain itu, pelatihan ini juga memberikan kesempatan kepada peserta untuk mendalami pengetahuan mengenai komposisi gambar, pencahayaan, dan teknik fotografi lainnya.

Antusiasme terlihat jelas dari para mahasiswa Umri yang bersemangat untuk mempraktikkan ilmu yang mereka dapatkan. Mereka memanfaatkan kesempatan ini untuk bertanya dan berdiskusi pemateri untuk memperdalam pemahaman mereka tentang fotografi.

Kegiatan ini tidak hanya memperkaya pengetahuan dan keterampilan mahasiswa Umri dalam bidang fotografi, tetapi diharapkan dengan adanya kegiatan seperti ini, mahasiswa dapat mengembangkan potensi mereka lebih jauh dan memanfaatkan keterampilan yang diperoleh dalam berbagai bidang, baik akademis maupun non-akademis.

Dengan berakhirnya pelatihan ini, mahasiswa Umri diharapkan dapat menerapkan pengetahuan baru mereka dalam kegiatan KKN Internasional dan memanfaatkan keterampilan fotografi untuk mendokumentasikan pengalaman mereka selama di Negara Malaysia tersebut. (Rls)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

BANTUL, Suara Muhammadiyah – Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof Dr H Haedar Nashir, M....

Suara Muhammadiyah

12 November 2023

Berita

PURWOREJO, Suara Muhammadiyah- Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) JQH Al Bayan mengadakan kegiatan lomba ....

Suara Muhammadiyah

13 September 2023

Berita

SM Tower Berikan Kesempatan Sekolah Muhammadiyah Performance di Cafe Soewaramoe YOGYAKARTA, Suara M....

Suara Muhammadiyah

23 October 2023

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Ruang Pamer Zona Muhammadiyah untuk Indonesia di Museum Muhammadiya....

Suara Muhammadiyah

3 February 2025

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir mengatak....

Suara Muhammadiyah

3 February 2025

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah