PCM Banda Sakti Sukses Gelar Musycab, Muhammad Yacob Terpilih sebagai Ketua

Publish

12 July 2025

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
655
Foto Istimewa

Foto Istimewa

LHOKSEUMAWE, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Banda Sakti sukses melaksanakan Musyawarah Cabang (Musycab) pada Jumat, 11 Juli 2025 bertempat di Aula K.H. Ahmad Dahlan, Kota Lhokseumawe. Acara ini menjadi momentum penting dalam konsolidasi dan kaderisasi kepemimpinan Muhammadiyah di tingkat cabang untuk periode 2022–2027.

Dengan mengusung tema “Mengokohkan Kaderisasi dari Banda Sakti, Menuju Kepemimpinan Muhammadiyah yang Berkemajuan di Kota Lhokseumawe,” Musycab berlangsung khidmat dan demokratis. Kegiatan ini turut didukung oleh berbagai amal usaha Muhammadiyah seperti STIKes Muhammadiyah Lhokseumawe, SD Muhammadiyah (SDmu), serta mitra lainnya seperti BSI dan KB Bank Syariah.

Melalui sistem e-voting yang transparan, Musycab berhasil memilih sembilan formatur dari 25 calon tetap. Adapun tujuh peraih suara terbanyak yakni:

1.     Farhan Zuhri Baihaqi (24 suara)

2.     Muhammad Yacob (23 suara)

3.     Tarmizi Lintang (21 suara)

4.     Zainul Abidin (18 suara)

5.     Ramzi (17 suara)

6.     Azhar (15 suara)

7.     Supriadi (13 suara).

Setelah melalui musyawarah formatur, ditetapkan susunan kepengurusan PCM Banda Sakti periode 2022–2027 sebagai berikut:

·       Ketua: Muhammad Yacob

·       Sekretaris: Ramzi

·       Bendahara: Azhar

Ketua terpilih, Muhammad Yacob, dalam sambutannya menyampaikan komitmen untuk memperkuat dakwah Muhammadiyah di wilayah Banda Sakti. "Kami akan melanjutkan estafet perjuangan dengan spirit kolektif kolegial. Sinergi dengan amal usaha dan ortom menjadi prioritas kami ke depan," tegasnya.

Musycab Banda Sakti juga dihadiri oleh tokoh-tokoh Persyarikatan di tingkat daerah dan cabang, serta warga Muhammadiyah dan Aisyiyah dari berbagai ranting. Dengan suasana penuh keakraban dan semangat kebersamaan, kegiatan ini menjadi bukti bahwa regenerasi kepemimpinan Muhammadiyah terus tumbuh dan berkembang secara dinamis.

Diharapkan, kepengurusan baru PCM Banda Sakti mampu membawa pembaruan serta menjawab tantangan zaman dalam semangat Islam Berkemajuan. (Rivan)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

SORONG, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Pusat Muhammadiyah telah menetapkan 1 Ramadhan 1445 Hijri....

Suara Muhammadiyah

10 March 2024

Berita

BANDAR LAMPUNG, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Wilayah (PW) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Provins....

Suara Muhammadiyah

9 May 2025

Berita

Bagian Peluncuran Penerimaan Mahasiswa Baru UNISA 2024/2025 YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Univer....

Suara Muhammadiyah

30 October 2023

Berita

BANGKOK, Suara Muhammadiyah - Sebuah inisiatif bersejarah tengah dikembangkan oleh komunitas Muhamma....

Suara Muhammadiyah

15 October 2025

Berita

Download Jadwal Imsakiyah Ramadhan 1446 H/2025 M sesuai Maklumat PP Muhammadiyah YOGYAKARTA, Suara ....

Suara Muhammadiyah

12 February 2025

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah