Pelatihan Muballigh PDM Barito Selatan, Siap Menguatkan Dakwah di Akar Rumput

Publish

10 November 2025

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
34
Foto Istimewa

Foto Istimewa

BARITO SELATAN, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Barito Selatan menggelar Pelatihan Mubaligh Muhammadiyah 2025 se-PDM Barito Selatan di Aula Masjid At-Taqwa, Buntok, pada Jumat-Sabtu (7-8/11/25). Kegiatan ini mengusung tema “Menguatkan Dakwah Islam Berkemajuan di Era Digital”.

Ketua Majelis Tabligh PDM Barito Selatan, Syamsuddin, S.Pd., dalam sambutannya menyampaikan harapan agar kegiatan ini dapat melahirkan mubaligh-mubaligh tangguh, siap berdakwah di mana pun dan kapan pun, dengan membawa semangat Islam berkemajuan.

“Melalui pelatihan ini, kita ingin menyiapkan kader mubaligh yang adaptif terhadap perkembangan zaman, namun tetap kokoh pada nilai-nilai Al-Islam dan Kemuhammadiyahan,” ujarnya.

Sebagai narasumber dalam pelatihan ini, hadir tokoh-tokoh dari Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Kalimantan Tengah (PWM Kalteng), yaitu H. Muhammad Syairi Abdullah, Wakil Ketua PWM Kalteng Bidang Tabligh, LDK, & LPHU, H. Muhammad Zuhri, S.HI., M.Pd.I, Wakil Ketua PWM Kalteng Bidang Tarjih, dan Aris Pratama Gunawan, S.H., M.Pd, Sekretaris Majelis Tabligh PWM Kalteng sekaligus Ketua Korps Muballigh Muhammadiyah Kalteng.

Materi yang disampaikan pada pelatihan ini seputar strategi dakwah Islam berkemajuan, penguatan ideologi Muhammadiyah, manhaj tarjih dan dakwah Muhammadiyah, dan strategi dakwah Muhammadiyah.

Sementara itu, Aris Pratama Gunawan, S.H., M.Pd., berharap agar kegiatan yang serupa bisa dilaksanakan di PDM lainnya.

"Kegiatan ini sangat penting untuk dilaksanakan, khususnya untuk menyegarkan kembali spirit para Muballigh di Barito Selatan, semoga dari Barito Selatan ini menjadi inspirasi dan motivasi PDM lainnya untuk menyelenggarakan Pelatihan Muballigh," ungkapnya.

H. Muhammad Syairi Abdullah selaku Wakil Ketua PWM Kalteng secara resmi membuka pelatihan tersebut dan memberikan apresiasi.

"Atas nama PWM Kalteng menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya bagi PDM dan Majelis Tabligh PDM Barito Selatan dalam melaksanakan kegiatan yang positif dan transformartif ini, dengan berbagai masalah dan dinamika yang semakin kompleks saat ini dan masa depan, mudah-mudahan para Muballigh bisa menjawab tantangan tersebut," ucapnya.

Kegiatan ini diikuti oleh 28 peserta dari berbagai unsur dan cabang Muhammadiyah se-Barito Selatan, yaitu PCM Pendang, PCM Bangkuang, PCM Mengkatip, PCM Buntok, dan dari unsur PDM dan Ortom Barito Selatan.

Dengan terselenggaranya pelatihan ini, diharapkan akan muncul kader-kader mubaligh Muhammadiyah yang siap menghadirkan dakwah pencerahan dan berkemajuan di tengah masyarakat, terutama di era digital yang penuh tantangan sekaligus peluang bagi dakwah Islam berkemajuan. (APG)


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - SMA Muhammadiyah 1 (Muhi) Yogyakarta setiap tahun berkomitmen membe....

Suara Muhammadiyah

22 September 2023

Berita

MADIUN, Suara Muhammadiyah - Lembaga Layanan Pendidikan Tinggil Wilayah VII Jawa Timur (LLDIKTI VII ....

Suara Muhammadiyah

12 October 2023

Berita

PALANGKARAYA, Suara Muhammadiyah - Ramadhan merupakan bulan penuh keberkahan bagi semua, L....

Suara Muhammadiyah

3 March 2025

Berita

PERLIS, Suara Muhammadiyah - Seorang tokoh Nusantara lintas negara Malaysia dan Indonesia Ibrahim Ya....

Suara Muhammadiyah

7 May 2024

Berita

KLATEN, Suara Muhammadiyah – Bertempat di Gedung Dakwah Muhammadiyah “Sierad”, Lem....

Suara Muhammadiyah

30 June 2025

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah