Sapen Edu Expo #1, Menjawab Kegelisahan Orang Tua Generasi Alpha

Publish

10 June 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
564
Istimewa

Istimewa

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Mengangkat tema yang relevan dengan realitaa kekinian, “Generasi Alpha, What Next”, SD Muhammadiyah Sapen menggelar acara 'Sapen Edu Expo #1' di Gedung Multi Purpose, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Sabtu (8/6). Kegiatan ini merupakan kombinasi antara ekspo pendidikan dan pentas seni pelepasan siswa kelas 6.

Humas SD Muhammadiyah Sapen, Ilman Soleh, S.S., M.Pd.I. menjelaskan dipilihnya tema tersebut, mayoritas siswa yang lulus ini adalah bagian dari generasi alpha yang menghadapi tantangan khusus di mana anak-anak dihadapkan pada model pembelajaran daring akibat pandemi Covid-19.

Kondisi ini mengakibatkan anak-anak menjadi akrab dengan gadget dan mengenal teknologi komunikasi, yang pada akhirnya berpengaruh besar terhadap mental, psikologis, dan gaya hidup mereka.

Sebagai lembaga pendidikan dasar, kata Ilman, SD Muhammadiyah Sapen berkomitmen untuk memberikan landasan nilai-nilai religius dan kearifan lokal dalam rangka mempersiapkan generasi alpha menghadapi masa depan.

"Sekolah memiliki peran penting dalam membentuk karakter dan kesiapan siswa untuk masa depan yang penuh tantangan, sehingga kami (SD Muhammadiyah Sapen) mencoba merumuskan bekal nilai-nilai yang harus dimiliki siswa dalam menghadapi tantangan zaman ke depan," ujarnya.

Seluruh rangkaian acara dihadiri oleh keluarga besar SD Muhammadiyah Sapen, Pengurus PDM Muhammadiyah Kota Yogyakarta,  Dinas Pendidikan dan Olahraga Kota Yogyakarta, Stakeholder dan mitra sekolah serta masyarakat luas.

Turut hadir Penasehat Komite SD Muhammadiyah Sapen Ahmad Syauqi Suratno, Wakil Ketua PDM Muhammadiyah Kota Yogyakarta Abdul Samik Sandi, Penjabat (Pj) Wali Kota Yogyakarta Sugeng Purwanto dan Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Yogyakarta Budi Santosa Asrori. Berbagai kegiatan menarik ditampilkan dalam ekspo ini, mulai dari pameran hasil karya siswa, pertunjukan seni, produk mitra, dan penampilan kreatif lainnya.

Ketua panitia acara, Dr. Iva Ariani, S.S., M.Hum menambahkan, Sapen Edu Expo #1 bukan hanya sekedar pelepasan siswa, tetapi juga sebagai sarana untuk menunjukkan prestasi dan kreativitas siswa SD Muhammadiyah Sapen. Selain itu, acara ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara sekolah dengan orang tua, serta masyarakat sekitar.

"Acara ini mencerminkan komitmen SD Muhammadiyah Sapen dalam mendidik dan mempersiapkan generasi penerus bangsa yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga memiliki karakter kuat yang berlandaskan nilai-nilai religius dan kearifan lokal," ungkapnya. *


Komentar

Badoa

All Charaters

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal (IGABA) Daerah Istimewa ....

Suara Muhammadiyah

22 February 2025

Berita

SURABAYA, Suara Muhammadiyah - Majelis Pendidikan Dasar Menengah dan Pendikan Nonformal (Majelis Dik....

Suara Muhammadiyah

4 January 2025

Berita

BREBES, Suara Muhammadiyah - Tegal Muhammadiyah University (TMU) dengan antusias berpartisipasi dala....

Suara Muhammadiyah

20 January 2025

Berita

ASAHAN, Suara Muhammadiyah - Musyawarah Ranting (Musyran) ke 13 Muhammadiyah dan Aisyiyah di Lubuk P....

Suara Muhammadiyah

25 December 2023

Berita

TANGERANG, Suara Muhammadiyah - SMA Muhammadiyah 25 Setiabudi Pamulang menggelar Seminar Bulan Bahas....

Suara Muhammadiyah

26 October 2023

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah