Sejarah! Unisa Yogyakarta Raih Akreditasi Unggul BAN-PT

Publish

16 January 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
506
Foto Istimewa

Foto Istimewa

SLEMAN, Suara Muhammadiyah - Universitas Aisyiyah (UNISA) Yogyakarta, kembali meraih prestasi gemilang dengan memperoleh akreditasi unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Pengumuman tersebut disampaikan melalui Surat Keputusan BAN-PT No. 8/SK/BAN-PT/Ak/PT/I/2024 pada hari Selasa (16/01).

Akreditasi unggul yang diraih oleh UNISA Yogyakarta merupakan bukti kualitas pendidikan tinggi yang dihasilkan oleh perguruan tinggi tersebut. Proses akreditasi melibatkan penilaian menyeluruh terhadap berbagai aspek, termasuk kurikulum, tenaga pengajar, fasilitas, manajemen, dan kualitas lulusan.

Rektor UNISA Yogyakarta, Dr. Warsiti, S.Kp., M.Kep., Sp.Mat menyambut gembira prestasi ini. Akreditasi unggul ini adalah hasil dari kerja keras seluruh civitas akademika UNISA Yogyakarta. “ Alhamdulillah UNISA Yogyakarta berhasil meraih Akreditasi Perguruan Tinggi (APT) Unggul dengan nilai total 369. Artinya UNISA Yogyakarta memiliki prestasi dan kemampuan unggul dilihat dari mutu pendidikannya. Pengakuan Unggul oleh pihak BAN-PT memberi jaminan akan kualitas mutu Pendidikan UNISA Yogyakarta. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan mutu pendidikan dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat’’, kata Warsiti

Pencapaian ini juga menunjukkan komitmen UNISA Yogyakarta dalam menjaga standar pendidikan tinggi yang tinggi dan relevan dengan kebutuhan zaman. Dengan akreditasi unggul, diharapkan UNISA Yogyakarta dapat terus menjadi pusat pendidikan unggul dan menghasilkan lulusan yang berkualitas, menjadi lulusan yang mampu bersaing di skala nasional maupun internasional. Dengan perolehan akreditasi unggul, UNISA Yogyakarta  diharapkan dapat semakin berkontribusi dalam mencerahkan bangsa. 

 


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

SOLO, Suara Muhammadiyah - Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah mengangkat Dekan Fakultas Hukum Universi....

Suara Muhammadiyah

30 January 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Bulan Ramadhan 1445 H. tinggal beberapa hari lagi. Umat Islam bersi....

Suara Muhammadiyah

8 March 2024

Berita

PADANG, Suara Muhammadiyah - Tindak lanjuti MOU PP Aisyiyah bersama Kemenkes tentang penghapusan pra....

Suara Muhammadiyah

13 August 2024

Berita

SOLO, Suara Muhammadiyah – Sebanyak 454 siswa mengikuti Salat Asar yang dilaksanakan di halama....

Suara Muhammadiyah

18 January 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Asosiasi Dosen Bahasa dan Sastra Indonesia (ADOBSI) menggelar ....

Suara Muhammadiyah

21 April 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah