UNIMUDA Promosikan Desa Wisata Malagufuk

Publish

8 October 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
113
Doc. Istimewa

Doc. Istimewa

SORONG, Suara Muhammadiyah – Sebagai upaya mendukung pengembangan pariwisata berkelanjutan di Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya, tim pengabdian masyarakat dari Universitas Pendidikan Muhammadiyah (UNIMUDA) Sorong menggagas inisiatif bertajuk "Branding Ecovillage Malagufuk Berbasis Sustainable Tourism". Inisiatif ini berfokus pada peningkatan potensi desa wisata Malagufuk melalui penerapan teknologi berupa website sebagai media promosi dan informasi.

Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan pada Sabtu, 5 Oktober 2024 melibatkan kolaborasi antara mahasiswa, dosen, dan masyarakat setempat, yang bertujuan untuk memposisikan Malagufuk sebagai destinasi ekowisata unggulan di wilayah Papua Barat Daya. Sebagai salah satu desa yang kaya akan keanekaragaman hayati, Malagufuk menyimpan potensi alam luar biasa dengan hutan hujan tropis yang masih alami, berbagai spesies flora dan fauna endemik, serta kehidupan masyarakat lokal yang masih mempertahankan kearifan tradisional.

Website yang dikembangkan dalam program ini dirancang untuk menjadi platform utama promosi desa wisata Malagufuk kepada wisatawan domestik dan internasional. Di dalamnya terdapat berbagai informasi penting mengenai daya tarik ekowisata, paket wisata yang tersedia, panduan perjalanan, serta profil masyarakat dan budaya lokal. Penggunaan teknologi website diharapkan dapat memperluas jangkauan promosi dan meningkatkan kesadaran global akan pentingnya pariwisata berkelanjutan di wilayah ini.

Tak hanya membangun platform digital, tim pengabdian juga memberikan pelatihan kepada masyarakat Malagufuk dalam mengelola dan memperbarui konten website secara mandiri. Dengan demikian, masyarakat setempat dapat terus mempromosikan desanya secara efektif, sekaligus menjaga nilai-nilai kearifan lokal dan kelestarian lingkungan.

Pelatihan ini mencakup pengelolaan konten seperti foto, video, dan artikel yang memuat informasi terkait aktivitas ekowisata, serta cara berinteraksi dengan calon wisatawan melalui fitur reservasi online yang terintegrasi dalam website. Masyarakat desa sangat antusias mengikuti pelatihan ini, terutama kaum muda yang memiliki minat besar terhadap teknologi.

Sebagai bagian dari branding berbasis Sustainable Tourism, website ini juga mengedepankan prinsip-prinsip pariwisata yang ramah lingkungan. Wisatawan yang berkunjung diharapkan ikut berkontribusi dalam upaya pelestarian alam dan budaya dengan mengikuti tur yang tidak merusak ekosistem, serta mempelajari kehidupan masyarakat adat Malagufuk yang harmonis dengan alam.

Menurut ATA LUCKY, salah satu pengelola desa wisata Malagufuk, pembangunan ini diharapkan dapat mendorong peningkatan kesejahteraan ekonomi warga desa tanpa mengorbankan lingkungan. “Kami sangat mendukung pengembangan pariwisata berbasis keberlanjutan ini. Dengan website, potensi kami bisa lebih dikenal luas, tetapi tetap menjaga alam dan budaya kami,” ujarnya.

Ketua Tim Pengabdian AGUS SETIAWAN, M.Pd. menyampaikan bahwa “dengan adanya website yang dapat diakses oleh siapa saja, harapannya Malagufuk akan semakin dikenal sebagai destinasi ekowisata yang unik dan autentik, baik di kancah nasional maupun internasional.” Tim pengabdian juga berharap bahwa program ini akan menginspirasi desa-desa lain di Papua untuk mengembangkan potensi wisata mereka dengan cara yang berkelanjutan dan berbasis teknologi.

Tim pengabdian menyampaiakan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi melalui program DRTPM atas dukungan pendanaan yang telah diberikan. Berkat bantuan ini, kami dapat merealisasikan program pengabdian kepada masyarakat dengan baik dan tepat sasaran. Kami berharap hasil dari pengabdian ini dapat menjadi kontribusi yang positif untuk pembangunan berkelanjutan di Tanah Papua.


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Dalam rangka penutupan Milad 74, SMA Muhammadiyah 1 (Muhi) Yogya me....

Suara Muhammadiyah

3 October 2023

Berita

BANDUNG, Suara Muhammadiyah – Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah sekaligus Ketua Badan Pembina ....

Suara Muhammadiyah

2 March 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - Universitas 'Aisyiyah (UNISA) Yogyakarta menggelar acara kick off P....

Suara Muhammadiyah

31 October 2024

Berita

BANDUNG, Suara Muhammadiyah – Pekan sosialisasi dan orientasi mahasiswa baru (PESONAMU) Univer....

Suara Muhammadiyah

24 September 2023

Berita

PEKANBARU, Suara Muhammadiyah - Izin Program Studi (Prodi) Kedokteran Program Sarjana dan Prodi Pend....

Suara Muhammadiyah

4 June 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah