Mahasiswa UMJ Terima Beasiswa dari Mitra Strategis

Publish

16 November 2024

Suara Muhammadiyah

Penulis

0
307
Foto Istimewa

Foto Istimewa

JAKARTA, Suara Muhammadiyah - Lima mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) menerima beasiswa dari mitra strategis yaitu Lembaga Amil Zakat Nasional (LAZNAS) Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) yang bekerja sama dengan PT Bank Panin Dubai Syariah di Ruang Rapat Lantai 3 Gedung Cendekia UMJ, Jum'at (15/11/2024).

Beasiswa ini berupa bantuan biaya kuliah senilai Rp.2.000.000 ke setiap mahasiswa berprestasi dan yang kurang mampu di beberapa fakultas. Mahasiswa tersebut, yaitu Abiseka Sahal Rizky Fauzy (FEB), Ananda Sahwa Aulia Rahma (FH), Nurul Andini Rahmania R (FEB), Nurul Ramandini (FEB), serta Rafi Ramadhan (FIP).

Saat dimintai keterangan, Abiseka menyampaikan rasa syukurnya karena menerima beasiswa untuk memudahkan pembayaran kuliah. Terlebih, bantuan tersebut mampu meringankan beban orang tua.

"Semoga beasiswa ini bermanfaat bagi kami karena dapat membantu biaya kuliah yang belum terbayarkan," tutur Mahasiswa Prodi Ekonomi Islam itu.

Wakil Rektor IV UMJ Dr. Septa Candra, SH., MH. yang turut hadir dalam penyerahan beasiswa mengapresiasi bantuan dari IZI dan PT Bank Panin Dubai Syariah. Pasalnya, penyaluran beasiswa tersebut sangat bermanfaat untuk proses perkuliahan mahasiswa agar selesai tepat waktu.

"Mudah-mudahan progam ini dapat terus berlanjut dan dapat menambah jumlah mahasiswa penerimanya, serta membawa keberkahan bagi kita semua," ucap Septa.

Pada kesempatan yang sama, Ridha Aulia Adha selaku Perwakilan Bagian Pendistribusian Zakat IZI menyampaikan bahwa progam penyaluran beasiswa di UMJ baru pertama kali dilakukan oleh IZI dan PT Bank Panin Dubai Syariah.

"Saat ini baru sekali penyaluran beasiswa untuk lima mahasiswa. Insyallah nanti ada pertimbangan dari IZI dan PT Bank Panin Dubai Syariah untuk keberlanjutan programnya," beber Ridha.

Lebih lanjut, ia berharap beasiswa ini mampu memberi manfaat bagi para mahasiswa sehingga perkuliahan yang ditempuh dapat berjalan dengan baik.

Penyerahan beasiswa turut dihadiri oleh Kaprodi POR FIP UMJ Dr. Doby Putro Parlindungan, M.Pd., Kabag Kemahasiswaan UMJ Abdul Gofur, SH. dan jajaran.


Komentar

Berita Lainnya

Berita Terkait

Tentang Politik, Pemerintahan, Partai, Dll

Berita

PALEMBANG, Suara Muhammadiyah   – Pimpinan Cabang Aisyiyah Ilir Timur 1 Palembang sukses ....

Suara Muhammadiyah

23 September 2024

Berita

SERANG, Suara Muhammadiyah - Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, Angkatan Muda Muhammad....

Suara Muhammadiyah

24 February 2025

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Tahun 2024 telah berada di garis penghujung. Sebentar lagi, a....

Suara Muhammadiyah

30 December 2024

Berita

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah - "Kita harus senantiasa bersyukur kepada Allah karena dengah berkah ....

Suara Muhammadiyah

18 March 2024

Berita

TANGSEL, Suara Muhammadiyah - Fakultas Agama Islam Universitas Muhamamdiyah Jakarta (FAI UMJ) menamb....

Suara Muhammadiyah

11 June 2024

Tentang

© Copyright . Suara Muhammadiyah